Bonge (Foto: @bonge.citayam)
Dream - Seperti para pegiat tren Citayam Fashion Week, popularitas Bonge juga perlahan mulai meredup. Sebelumnya, remaja asal Cilebut, Jawa Barat selalu war-wiri tampil di televisi sampai jadi bintang tamu konten YouTube artis.
Di era ketenarannya, beberapa orang bahkan harus mengantre untuk bisa menghadirkan Bonge sebagai bintang tamu.
Tapi seiring berakhirnya tren Citayam Fashion Week, runtuh pula pamor Bonge sebagai selebriti. Wajah Bonge kini nyaris tidak pernah muncul di berbagai acara televisi.
Pria yang dulunya harus mengatur waktu karena padatnya jadwal undangan kini lebih banyak menghabiskan waktu di rumah.

" Jarang keluar rumah. Paling keluar beli apaan, pulang masuk ke kamar udah rebahan," kata Bonge dikutip Dream dari YouTube STARPRO Indonesia, Jumat 9 Desember 2022.
Bonge mangaku kesibukannya sekarang lebih banyak di rumah mengurus ikan Channa peliharaannya.
" Pelihara ikan channa dong bukan ternak tapi pelihara doang. Bonge pelihara ikan terus jarang pegang HP juga paling ke ikan terus sih," kata Bonge.
Bonge juga merasa teman-temannya kembali menjauh sejak namanya tidak lagi terkenal. Terlebih Bonge mengaku sering mentraktir teman-temannya ketika di puncak popularitasnya.
" Bonge dulu royal, banyak teman-teman Bonge yang dateng. Tapi giliran Bonge pas kaya gini teman mana ada yang bantu," tuturnya.
Dream - Seleb Tiktok yang terkenal berkat fenomena Citayam Fashion Week Bonge mendadak menjadi perbincangan warganet. Bukan karena aksi dan pakaian uniknya, Bonge kali ini menuai pujian karena sikapnya ketika bertemu seorang ulama.
Remaja asal Cilebut Bogor Jawa Barat ini diketahui baru mengikuti acara sholawatan dan pengajian bareng habib.
Dalam video unggahan akun tiktok @wxyuu2, Bonge hadir di acara pengajian tersebut dengan mengenakan pakaian atasan koko lengan panjang, bersarung dan peci putih.
Momen yang membuat Bonge mendapat pujian itu terjadi ketika dia berada di atas panggung dan menemui seorang habib.

Foto: tiktok @wxyuu2
Saat di atas panggung, pria bernama lengkap Eka Satria Saputra ini mencium berkali-kali para habib yang mengisi acara sholawatan dan pengajian tersebut. Setelah mencium tangan, Bonge lantas duduk di samping habib.
Cuplikan video yang dibagikan akun @wxyuu2 langsung ramai dikomentari warganet. Mereka menyoroti sikap Bonge saat hadir dalam Majelis Ahbabul Mukhtar Habib Mahdi Bin Hamzah Assegaf.

Foto: tiktok @wxyuu2
Banyak dari warganet bersimpati karena meski sudah terkenal, ia hadir di acara selawatan.
" sungguh mulia allah mengangkat anak yatim derajatnya yg tiada tara semoga menjadi anak yg soleh bonge," tulis akun @manusia.
" masyaAllah,dia bisa duduk disamping para habaib" ," tulis akun @mnurf.
" Beruntung banget bisa ktmun langsung dengan ulama besar," tulis akun @arikatociki.
" beruntung banget bisa cium tangan habib dan deketan langsung sama habib," tulis akun @bagollws.
Advertisement
Influencer Perlihatkan Menu Tahu Crispy 2 Buah Rp500 Ribuan, Komentar Netizen Bikin Ngakak

Nikah Sambil Cari Cuan, Spot di Jas Dijual untuk Promo Brand

10 Event di Jakarta Sepanjang November 2025 yang Seru Abis untuk Didatangi

Wardah Luncurkan Hijab Studio AI, Bisa Pilih Warna Hijab yang Pas dengan Tone Wajah

Komunitas Teens Go Green Sebarkan Virus Cinta Lingkungan Bagi Anak Muda


Riset: Korupsi dan Penggangguran, Isu yang Paling Bikin Khawatir Orang Indonesia
Hj.Erni Makmur Berdayakan Perempuan Kalimantan Timur Lewat PKK

10 Event di Jakarta Sepanjang November 2025 yang Seru Abis untuk Didatangi

Nikah Sambil Cari Cuan, Spot di Jas Dijual untuk Promo Brand

Influencer Perlihatkan Menu Tahu Crispy 2 Buah Rp500 Ribuan, Komentar Netizen Bikin Ngakak

Influencer Perlihatkan Menu Tahu Crispy 2 Buah Rp500 Ribuan, Komentar Netizen Bikin Ngakak

Nikah Sambil Cari Cuan, Spot di Jas Dijual untuk Promo Brand

10 Event di Jakarta Sepanjang November 2025 yang Seru Abis untuk Didatangi