Keluarga Fedi Nuril (Foto : @fedinuril)
Dream - Anggota keluarga aktor dan pemain sinetron Fedi Nuril kembali bertambah. Aktor yang terkenal dengan peran sebagai pria religius di berbagai judul film itu mengumumkan kabar kelahiran anak ketiganya.
Dalam video yang dibagikan di feed instagramnya, pemain fil Ayat-Ayat Cinta ini memperlihatkan detik-detik saat istrinya melahirkan putra ketiga. Tak seperti para selebriti lain, Fedi memperlihatkan dengan jelas wajah sang buah hati di akhir videonya.
Fedi dan istri memberikan nama untuk anak ketiga Kay Mahdi Nuril yang memiliki arti Pemimpin yang Dicintai.

" Alhamdulillah, Kay Mahdi Nuril (pemimpin yang dicintai) lahir dengan sehat di 28 Februari 2022. Sebuah kebahagiaan yang nggak direncanakan, namun nikmatnya luar biasa. Bismillah ya, Ibu @calystavannyws Insyaallah, tiga anak,cukup," tulis Fedi Nuril dikutip Dream dari akun instagramnya, Senin 7 Maret 2022.
Unggahan pria berusia 39 tahun ini langsung ramai dibanjiri ucapan selamat dari warganet.
" Congrats Fedii & istri," tulis akun @advinadvina.
" Selamat ya Fedi dan istri," kata akun @melanieputria.
" Congrats Ayah Fedi," tulis akun @bima.azriel.
Dream - Fedi Nuril mengumumkan kabar bahagia kehamilan ketiga yang sedang dijalani istrinya, Calysta Vanny Widyasasti. Kabar bahgia itu turut dibagikan Fedi ke pertemanannya di media soal melalui unggahan feed Instagram.
Aktor yang banyak membintangi film bertemakan religi itu mengunggah foto bersama istri yang memperlihatkan foto hasil USG calon buah hati anak ketiga mereka.
" Gue dan Ibu @calystavannyws tadinya berpikir dua anak cukup. Kami baru mulai program anak kedua setelah Hasan berumur 2 tahun. Jadi, kami KB setelah Aksa lahir. Alhamdulillah, Tuhan punya kehendak lain. Vanny hamil dan saat ini sudah bulan ke-4," tulis Fedi Nuril dikutip Dream dari akun instagramnya, Kamis 14 Oktober 2021.

Pemain film Surga yang Tak Dirindukan ini mengaku kaget saat tahu istrinya kembali hamil. Begitu juga dengan sang istri.
Meski dekian mereka sangat bahagia luar biasa karena dipercaya lagi untuk mendapatkan momongan.
" Kami kaget, tapi juga bahagia luar biasa. Tahun lalu berempat, eh tahun depan, insya Allah, berlima," kata Fedi Nuril.
Di akhir kalimat pria berusia 39 tahun ini meminta doa agar kandungan istrinya dalam keadaan sehat dan lancar dalam proses persalinan. Selain itu, Fedi mengatakan bahwa tak semua alat kontrasepsi bekerja efektif.
" Mohon doanya semoga kehamilan ketiga Vanny lancar, begitu juga proses persalinannya. Ps: ternyata alat kontrasepsi nggak semuanya efektif lho!," tuturnya.
Dream - Fedi Nuril memperlihatkan foto masa kecilnya saat masih berusia 7 tahun di akun instagramnya Dalam foto itu Fedi tampak menampilkan wjah serius ke arah kamera.
Ayah dua anak itu tampil dengan kemaja berwarna putih. Potongan rambutnya pendek tapi sedikit tidak tertata rapih. Suami dari Calysta Vanny Widyasasti mengatakan foto tersebut diambil saat usianya masih 7 tahun
Bunga Zainal Curhat Soal Sahabat yang Berkhianat, Pengalaman Pribadi?
" Hasan umur 7 tahun," tulis Fedi Nuril menyebut wajahnya yang mirip putranya, Hasan Fadilan Nuril, dikutip Dream dari akun instagramnya, kamis 14 Januari 2021.
Tak hanya foto masa kecil, aktor berusia 38 tahun ini sempat menawarkan aksi sosial dengan kepada netizen yang ingin dibantu mempromosikan usaha-usaha kecilnya lewat akun sosial medianya secara gratis.
© © Fedi Nuril usia 7 tahun
Foto :@fedinuril
" Oh iya, gue mau ngingetin, nih. Seperti biasa, Jumat besok (15/01), gue akan bantu promosi usaha teman-teman UMKM dan UKM lewat Instagram story gue. Jadi, silakan tag gue di produk dan jasa kalian, ya," tuturnya.
Postingan ayah dua anak ini pun langsung dikomentari oleh netizen. Mereka menyoroti wjah Fedi Nuril yang tidak berubah dari kecil.
" Saya melihat hasan beberapa tahun kedepan :)," kata akun @exxalf.
" Kenapa tidak berubah :')," tulis akun @mutiaraanurf.
" Gede nya jd ganteng bgt yaa bund, ntr Hasan lbh ganteng kynyaaaaa," tulis akun @niafebrian.
Dream - Fedi Nuril biasanya digilai wanita karena peran-perannya dalam film. Itu karena ia terlihat begitu tampan dan menawan. Namun dalam film Mendadak Kaya, Fedi tampil berbeda.
Dalam film ini Fedi berperan sebagai Doyok dan ia terlihat culun, karena mengenakan gigi tonggos, dan kulitnya lebih hitam.
Dear Rachel Vennya, Penggemar Menanti Klarifikasi Tudingan Kabur dari Karantina Wisma Atlet
" Gue mulai banyak permintaan dari penonton untuk memainkan karakter berbeda. Jadi di film ini gue benar beda walaupun karakter Doyok kuat," ujar Fedi Nuril saat di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Kamis, 13 Juni 2019.
Bagi Fedi, memerankan karakter Doyok bukan perkara mudah. Itu karena make up yang dikenakan membutuhkan waktu lama. Belum lagi saat berdialaog, Fedi mengaku kesulitan karena menggunakan gigi palsu.
" Kalau ngomong susah, karena lidahnya ga punya tempat jadi artikulasinya ga jelas, dan aktingnya jadi harus diulang-ulang," ungkapnya.
Karena penampilannya yang berbeda itu, menurut Fedi, anaknya Hasan sampai tidak bisa mengenalinya. " Anak gue cuma bingung aja liat penampilan kaya gitu," imbuhnya.
Film Mendadak Kaya mengangkat cerita dari kartun legendaris dari koran Poskota yaitu Doyok Ali Oncom dan Otoy. (Ism)
Dream - Rumah tangga Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti jauh dari isu miring, Semenjak menikah, keduanya senantiasa terlihat romantis. Kebahagian semakin besar karena keluarga kecil mereka telah dikaruniai seorang anak laki-laki Hasan Fadhila Nuril.
Tak seperti pasangan lain yang menjaga ketat privasinya, Vanny tak segan-segan membagikan momen kebersamannya dengan Fedi lewat berbagai foto unggahan. Seperti baru-baru ini yang dilakukan Vanny.
Kronologi Rachel Vennya Kabur dari Karantina, Dibantu Oknum TNI
Vanny mengunggah foto saat dia dan Fedi duduk berdua di sebuah taman. Keduanya terlihat mesra saat saling menatap satu sama lain.
Namun di balik foto kemesraan mereka berdua, terdapat sebuah cerita menggelitik.
" What I have with you, I don’t want with anyone else. Miaaaw (brb malu, ngumpet kedalem selimut) / real convo: “ Bu, coba nyengir lagi.. tadi tu cabe nyelip bukan ya? “ @alvinphotography @alvinfauzie," tulis Vanny melengkapi foto yang diunggah seperti yang dikutip dream, Selasa, 9 oktober 2018.
Foto yang diunggah Fanny ini mencuri perhatian netizen. Kemesraan Fedi, yang pernah menjadi artis idola, dan sang istri membuat banyak masyarakat yang iri.
Potret Dulu vs Sekarang Bunga Zainal, Rambut Panjang Jadi Ciri Khas
Tak hanya orang biasa, kemesraan mereka juga mencuri perhatian artis, Dewi Sandra.
" Lomantis beneeelll ini pasangan... Ini setelah kalian berdua makan sate 2 tusuk itu kan," kata Dewi Sandra.
Meski sudah berumah tangga, kehidupan Fedi dan pasangannya tetap menjadi masyarakat.
" Pasangan yang ga neko-neko, sukak," kata akun Deview.
Ada pula yang berharap masih akan ada Fedi-fedi lain yang bisa menjadi pasangannya.
" AAA kenapa so sweet banget sih, sisain satu yang kaya Fedi," kata akun Nurisanta.(Sah)