Dian Pelangi Dan Ibunda (Instagram Dian)
Dream - Para artis ramai-ramai menuliskan kalimat manis untuk sang bunda di Hari Ibu yang selalu dirayakan setiap 22 Desember. Lewat akun sosial media, mereka tak lupa melengkapi ungkapan hatinya dengan foto bersama ibunda.
Sebut saja Sabai Morscheck, Dian Pelangi, dan Andien Aisyah. Mereka menuliskan kesan terhadap bunda masing-masing. Sabai mengenang momen indah semasa kecilnya. Istri Ringgo Agus Rahman ini pun menceritakan kehebatan sang bunda.
" Walaupun waktu kecil kadang terlalu dimanja, karena aku anak perempuan satu-satunya. Aku selalu ngeliat mama itu sosok yg super tangguh. Dari nyetir sampai benerin perabotan rumah bisa dikerjain sendiri. Mau melahirkan adik aku saja nyetir sendiri ke rumah sakit. Kalau bisa dikerjakan sendiri, mama memilih untuk tidak mengandalkan orang lain. Thank you mama sudah jadi ibu yang luar biasa hebat. I love you, captain!," tulisnya.

Sementara Dian mengutarakan ibunda menjadi teladan yang selalu ditirunya. " I look up to you as my role model in every aspect of life, ibu.. How you talk, how you walk, how you speak, how you dress up, make up, I learn a lot from you. Terimakasih atas keikhlasanmu menerima diriku dengan segala kekuranganku," paparnya.

Dan bagi Andien, ibu merupakan sosok yang kuat untuk anak-anak. Sang bunda tak pernah lelah berjuang demi masa depan anak-anaknya.
" Berjuang untuk untuk anak-anaknya, tanpa pernah terlihat keluh. Bahkan dengan tangan yang sudah keriput, tubuh yang makin membungkuk. Beliau masih sanggup memikul beban. Bahkan dengan wajah yang penuh kerut, beliau tetap tersenyum. Juga doa yang beliau panjatkan diam-diam. Dengan tangis, dengan berbisik. Untuk kami, di malam-malam gelap. Di setiap tahajudnya. Di setiap sujudnya," tulis Andien.
Advertisement



OPPO Reno15 Hadir sebagai Ikon Hangout Baru, Kamera Makin Canggih dan Performa Makin Gaming!

Modinity Fashion Parade 2026 at Borobudur: Tonggak Penting Fashion Asia Tenggara

Modinity Fashion Parade 2026 at Borobudur: Tonggak Penting Fashion Asia Tenggara

OPPO Reno15 Hadir sebagai Ikon Hangout Baru, Kamera Makin Canggih dan Performa Makin Gaming!
