30 Tahun Nikah, Pasangan Baru Tahu kalau Ternyata Saudara Tiri

Reporter : Mutia Nugraheni
Minggu, 22 Desember 2019 11:10
30 Tahun Nikah, Pasangan Baru Tahu kalau Ternyata Saudara Tiri
Setelah tahu, mereka pun memutuskan bercerai.

Dream - Sebelum menikah, penting untuk tahu asal-usul calon pasangan. Ketahui siapa orangtuanya, bahkan saudara serta kakek neneknya. Pasalnya, masalah pelik bisa muncul di kemudian hari jika ternyata ada hubungan darah.

Seperti sebuah cerita memilukan dari pasangan yang tinggal di Johor dan Terengganu, Malaysia. Pasangan ini sudah menikah dan hidup bersama 30 tahun.

Di tengah membina rumah tangga yang sudah cukup lama, mereka justru dihadapkan kenyataan jika mereka sebenarnya bersaudara alias satu bapak. Kisah ini pun menjadi viral di media sosial setelah diunggah di Twitter.

Dilansir dari akun twitter @ibcig, sebuah utas berisi cerita pasangan yang sudah menikah 30 tahun namun terpaksa bercerai. Sang pemilik akun mengaku jika kisah itu ia dapatkan dari gurunya.

 

1 dari 6 halaman

Bercerai dan Merantau

Awalnya sang ayah telah bercerai dari istri pertamanya lalu pergi merantau. Kemudian ayahnya menikah lagi dan memiliki anak dari istri barunya. Zaman dulu, belum ada foto ataupun media sosial yang bisa mengetahui dengan mudah keberadaan seseorang.

Utas Ibcig

Ayahnya pun hidup bersama dengan istri barunya. Mereka dikaruniai anak laki-laki yang kini sudah menikah. Ayahnya sudah meninggal ketika ia masih sekolah dasar.

Datang kabar kalau ibu mereka meninggal. Mendengar kabar tersebut, pasangan ini pun datang untuk pengajian tahlilan.

Saat sang suami menemukan foto pernikahan orangtuanya beserta mertuanya di bawah tempat tidur, ia begitu terkejut melihatnya. Lantaran dirinya tak pernah sekalipun menemukan foto-foto orangtuanya kala masih muda.

 

2 dari 6 halaman

Memutuskan Bercerai

Sang suami pun menunjukkan foto itu pada istrinya. Saat sang istri melihatnya, ia langsung menangis. Istrinya hanya mengetahui jika ayahnya sudah meninggal sejak ia masih kecil. Melihat wajah dalam foto itu, ia tersadar jika mereka adalah saudara.

Dalam cuitan @ibcig ia menuliskan pula jika pasangan tersebut sudah dikaruniai 3 anak dan sudah punya cucu. Karena kenyatan tersebut, pasangan ini akhirnya memutuskan bercerai.

Pasangan ini dikabarkan memang tak terlalu dekat dengan keluarga karena suaminya yang bekerja sebagai supir truk dan sering berpindah tempat. Mereka pun resmi bercerai dengan alasan yang bukan kesalahan mereka.

 

3 dari 6 halaman

Menyedikan

Diunggah di Twitter pada Rabu, 18 Desember 2019 lalu, cuitan tersebut sudah diretweet sebanyak 2,5 ribu kali dan disukai sebanyak 2,1 kali. Tak hanya itu, cuitannya juga dikomentari netizen.

" Lalu status anak mereka?" tanya @nmunymm.

" Ini menyedihkan!" tulis @banananlatehh.

" Bagian sedihnya adalah bagaimana status anaknya? Apakah pakai secara agama? Undang2? Tidak bisa dibayangkan" timpal @shoutairaa.

Laporan: Loudia Mahartika/ Sumber: Liputan6.com

4 dari 6 halaman

Dicerai Aceng Fikri Lewat SMS 7 Tahun Lalu, Begini Kabar Terbaru Fany Octora

Dream - Masih ingat istri siri mantan Bupati Garut Aceng Fikri bernama Fany Octora? Publik sempat dibuat heboh dengan pernikahan gadis muda itu.

Wajah Fany Octora sering menghiasi halaman depan media cetak maupun elektronik karena pernikahannya yang kontroversial di tahun 2012 silam.

Dicerai Aceng Fikri Lewat SMS 7 Tahun Lalu, Begini Kabar Terbaru Fanny Octora

Saat menikah siri dengan Aceng Fikri pada 14 Juli 2012, Fany baru berusia 18 tahun. Saat itu Aceng menjabat sebagai Bupati Garut.

Namun sayang, pernikahan siri dengan Aceng Fikri itu hanya bertahan empat hari. Aceng menceraikan Fany melalui SMS.

Alasannya, Aceng merasa kecewa dan tertipu lantaran Fany ternyata sudah tidak perawan. Selain SMS, Aceng mengaku juga telah menyampaikannya secara langsung kepada Fany.

Namun Fany Octora tidak terima dengan perlakuan Aceng. Dia merasa statusnya sebagai istri Aceng tidak jelas.

Pihak Fany pun melaporkan Aceng ke polisi. Sejak itulah, perjalanan hidup Aceng mulai diterpa berbagai kontroversi.

Masyarakat menghujat dan mengecam Aceng yang menikah siri dengan gadis muda, tapi menceraikannya empat hari kemudian melalui SMS.

Seiring berjalannya waktu, kisah Aceng Fikri dan Fany Octora pun mulai surut. Masyarakat mulai melupakan mereka.

5 dari 6 halaman

Kabar Terbaru Fanny Octora

Kini, masyarakat digemparkan dengan berita Aceng Fikri yang ditangkap polisi. Mantan orang nomor satu di Kabupaten Garut itu terjaring razia.

Saat itu dia menginap di sebuah hotel di Bandung, Jawa Barat, Kamis malam, 23 Agustus 2019 bersama perempuan bernama Siti E Rahayu.

Masyarakat pun jadi penasaran dengan kabar Fany Octora setelah lama tak terdengar lagi. Namun ada sebuah akun atas nama Fany Octora di Facebook dan Instagram.

Jika dilihat foto-fotonya, wajahnya mirip dengan Fany Octora meski sekarang tampak lebih cantik dan langsing.

Menurut profil di Facebook, Fany sekarang tinggal di Kota Bandung. Dia sudah menikah dengan pria bernama Ridwan Setiawan dan telah dikaruniai seorang anak.

6 dari 6 halaman

Lebih Cantik

Selain Facebook, Fanny juga kerap membagikan foto-fotonya di Instagram. Seperti halnya di Facebook, Fanny juga mengaku sebagai seorang ibu dan istri yang bahagia di profilnya.

      View this post on Instagram

. . . . . I love you

A post shared by Fany Octora (@fanyoctora) on 

Selain foto selfie, Fanny juga kerap membagikan foto dirinya bersama sang buah hati yang sudah tumbuh besar.

Penampilan Fanny sangat berbeda dari sebelumnya yang terlihat tembam dan natural. Masih memakai jilbab, wajah Fanny tampak lebih cantik dan segar.

      View this post on Instagram

A post shared by Fany Octora (@fanyoctora) on 

Sumber: Facebook, Instagram Fanny Octora

Beri Komentar