Sempat Dilarang Terbang 10 Tahun Sampai Digerebek Polisi, Pemuda Ini Sedari Kecil Susah Hidup Tenang Gara-Gara Nama

Reporter : Nabila Hanum
Minggu, 11 Juni 2023 12:01
Sempat Dilarang Terbang 10 Tahun Sampai Digerebek Polisi, Pemuda Ini Sedari Kecil Susah Hidup Tenang Gara-Gara Nama
Ia pun mulai memikirkan untuk mengganti namanya agar bisa hidup lebih tenang.

Dream - Semua orang yang terlahir di dunia ini memiliki nama sebagai identitas untuk mengenalnya. Namun, nama yang kita miliki pasti ada kesamaan dengan orang lain di belahan bumi mana pun.

Seperti seorang pria bernama Kieran Harris membagikan kisahnya yang sering bermasalah karena namanya mirip dengan seorang narapidana.

Dikutip dari Mirror, baru-baru ini Kieran berencana berangkat ke Alicante, Spanyol. Namun, pria berusia 21 tahun itu terkejut mendapat email dari maskapai sehari sebelum penerbangan.

1 dari 5 halaman

mirror

Isi pesan tersebut menyatakan bahwa Kieran dilarang melanjutkan penerbangan ke Liverpool.

Setelah melakukan pemeriksaan identitas, pihak maskapai mengkliam jika Kieran melakukan tindakan melanggar hukum sehingga mendapat sanksi larangan terbang selama 10 tahun.

2 dari 5 halaman

mirror

“ Saya mendapatkan email pada jam 6 malam sebelum penerbangan, mengatakan bahwa mereka memiliki larangan penerbangan sepuluh tahun ini dan saya baru saja dikeluarkan dari pemesanan. Saya patah hati, saya tidak bisa memikirkannya,” kata Kieran.

“ Saya tidak ada dalam pemesanan lagi, saya tidak memiliki kursi di penerbangan lagi, dan tidak ada gunanya saya ke bandara,” sambungnya.

3 dari 5 halaman

Rupanya pihak maskapai salah mengira Kieran adalah seorang narapidana yang dijatuhi hukuman 12 minggu penjara karena perilaku agresif dan kasar saat mabuk dalam penerbangan easyJet pada tahun 2021.

Kebetulan nama Kieran dan tanggal lahirnya sama dengan narapidana itu. Pihak maskapai kemudian meminta foto paspor Kieran untuk mengkonfirmasi identitasnya.

Akhirnya larangan bepergian tersebut dicabut setelah beberapa jam diproses. Sebenarnya itu bukan pertama kali Kieran dituduh sebagai penjahat.

4 dari 5 halaman

Sebelumnya polisi Metropolitan pernah mengepung rumahnya dengan menggunakan rompi anti peluru tahun lalu karena salah mengidentifikasi Kieran Harris.

Pada kejadian lain, pria tersebut dituduh terlibat dalam peristiwa tabrakan.

“ Mereka menuduh saya melakukan sesuatu, padahal jika mereka melihat saya secara langsung, setiap manusia akan melihat bahwa itu bukan saya. Itu membuatku frustasi,” katanya.

5 dari 5 halaman

Ibu Kieran, Sheena Harris mengatakan jika polisi yang menyadari fisik putranya tidak cocok dengan penjahat yang dicari langsung pergi.

“ Mereka masuk ke dalam rumah, masuk ke dalam tempat tidur dan menyuruhnya turun,” katanya.

Lantaran namanya yang sering membawa masalah, Kieran telah mempertimbangkan untuk mengubah identitasnya dan ibunya juga telah mencari penasihat hukum untuk mengurus semuanya. Menurutnya sang putra berhak untuk hidup tenang.

“ Saya berpikir untuk mengganti nama jika ini terus terjadi,” katanya.

Laporan: Nur Rahma

Beri Komentar