Wamenkes Dante Saksono Harbuwono (YouTube/Sekretariat Presiden)
Dream - Vaksinasi Covid-19 nasional terus digulirkan di seluruh penjuru Tanah Air. Gerakan ini diprioritaskan pada masyarakat golongan lanjut usia.
Wakil Menteri Kesehatan, Dante Saksono Harbuwono, mengungkapkan terdapat peserta vaksinasi lansia yang usianya sudah satu abad, tepatnya 104 tahun. Peserta tersebut adalah pria yang berdomisili di Kota Bogor, Jawa Barat.
" Dua hari yang lalu salah satu rumah sakit di Bogor menerima kehadiran peserta vaksinasi Covid-19 tertua di Indonesia yang berusia 104 tahun bernama Bapak Wirjawan Hardjamulia," ujar Dante, disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden.
Dante mengatakan meski dalam usia yang sudah seabad, Wirjawan dalam kondisi sangat sehat. Setelah menjalani pemeriksaan, tim medis menyatakan Wirjawan boleh menerima suntikan vaksin.
" Pak Wirjawan ini sangat antusias untuk divaksinasi karena beliau percaya akan manfaat vaksin," kata Dante.
Selesai divaksin, kata Dante, tidak ada gejala apapun yang dialami Wirjawan. " Beliau dalam keadaan baik-baik saja.
Dante pun berharap Wirjawan dapat menjadi inspirasi bagi para lansia untuk mengikuti vaksinasi. Dengan begitu, mortalitas (angka kematian) yang kebanyakan terjadi pada lansia dapat menurun.
" Saya mengimbau masyarakat untuk tidak ragu divaksinasi saat waktunya," kata Dante.
Selalu ingat #PesanIbu untuk selalu mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak untuk pencegahan virus COVID19. Jika tidak, kamu akan kehilangan orang-orang tersayang dalam waktu dekat.
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
9 Kalimat Pengganti “Tidak Apa-Apa” yang Lebih Hangat dan Empatik Saat Menenangkan Orang Lain
PT Taisho Luncurkan Counterpain Medicated Plaster, Inovasi Baru untuk Atasi Nyeri Otot dan Sendi
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib