Senang Dapat Surprise Ulang Tahun, Langsung Senyum Kecut Pas Lihat Kue Dibuat Dari Panci Penanak Nasi
Dream - Hari ulang tahun menjadi momen membahagiakan bagi sebagian orang. Tak heran ada yang merayakannya dengan menggelar pesta besar-besaran. Bahkan banyak yang merencanakan pesta kejutan yang membuat orang yang berulang tahun terkejut bahagia.
Salah satu kejutan yang tak pernah ketinggalan adalah kue ulang tahun yang dibawa teman atau keluarga. Bagi yang punya budget lebih, biasanya akan memesan khusus bentuk kue yang diinginkan sesuai dengan kepribadian orang yang berulang tahun.
Namun berbeda dengan yang dilakukan wanita dalam video ini. Entah candaan atau menyesuaikan modal, kejutan ulang tahun yang semula penuh antusias berakhir dengan canda dan tawa.
© TikTok @naylalaa443
Dalam video yang diunggah akun TikTok @naylalaa443, terlihat momen perayaan ulang tahun, lengkap dengan kue tart berwarna biru.
Kue yang ditujukan untuk Nayla itu terlihat cukup besar dan tinggi. Bagian luar kue dihias dengan topping cokelat dan ornamen merah.
© TikTok @naylalaa443
Tampak Nayla yang berulang tahun dan beberapa temannya sudah berkumpul dan bersiap memotong kue menggunakan pisau.
Namun, bukannya potongan kue ulang tahun yang didapat, melainkan benda keras berwarna abu-abu. Rupanya teman Nayla membuat kue itu dari panci penanak nasi.
Teman-temannya hanya menghias bagian luar panci agar terlihat seperti kue ulang tahun.
Sontak video itu mengundang komentar kocak warganet. Tak sedikit yang salut dengan kreativitas remaja tersebut.
" bisa bisa nya kepikiran 😂," tulis @salad.buah_maknyuus.
" Kehematan inimah😭," tulis @hall0guyss
" kok bisa kepikiran trs itu nancapin lilinnya gmna?," tulis @stevaaaa3
" sangat kere-aktif," tulis @yass
" Cocok untuk acara ultah teman👏🏻😂," tulis @taisampi02.
80 Kata-Kata Bulan Ramadhan, Bangkitkan Semangat Ibadah di Bulan Penuh Berkah
Doa Ketika Memberi dan Menerima Zakat Fitrah yang Wajib Diketahui
Puasa Ramadan 2023: Dalil, Keutamaan, hingga Ketentuan-Ketentuannya
Potret Bella Bonita yang Disebut-sebut Pacar Baru Denny Caknan, Body Goals-nya Disorot
Keberadaan Sungai di Bawah Laut, Fenomena Alam yang Ternyata Sudah Dijelaskan dalam Al-Quran
Kisah Umar bin Khattab dan Ayat tentang Dihalalkannya Hubungan Suami Istri di Malam Ramadhan