Instagram @jkt.guide
DREAM.CO.ID - Belakangan ini, seekor kucing berwarna oranye menjadi sorotan di Jalan Sudirman, Jakarta. Kucing yang tak diketahui namanya itu viral di media sosial hingga disebut sebagai selebcing atau selebritis kucing.
Akun Instagram @jkt.guide membagikan sebuah video yang memperlihatkan seekor kucing berkeliaran di depan mal FX Sudirman. Tingkahnya yang lucu membuat kucing tersebut ramai dihampiri oleh orang-orang yang melintas.
Saking terkenalnya selebcing yang satu ini, sampai-sampai lokasinya hadir di Google Maps dengan nama 'Kucing Oren Depan FX' sebagai tujuan wisata. Ia mendapat bintang lima lantaran dinilai sebagai wisata yang begitu mencuri perhatian.
" Tourist Attraction Free Entry Bintang 5 di Sudirman✨ Yang sering lewat FX sudirman pasti tau & sering ketemu Selebcing ini lagi santuy setiap sore. Ada yang udah pernah ketemu juga?," tulis akun instagram @jkt.guide, Rabu 8 Oktober kemarin.
Kucing oren tersebut hanya berkeliaran di depan mal FX Sudirman. Kehadirannya membuat banyak orang bukan hanya menghampiri, namun juga memberi makan. Ia selalu tenang kala dihampiri orang tak dikenal.
Video tersebut mendapat banyak love dan banyak sekali respon positif dari warganet. Kucing oren ini dinilai sangat menggemaskan dan membuat warganet turut bahagia karena banyak orang yang menyayanginya.
" Tiap lewat FX suka cari si Adek Oyen ini.. Tau dari masih kitten di bawah jembatan GBK.. Alhamdullilah banyak yg sayang tiap lewat.. dan sudah sterill jugaa.. So Happy 🥰🥰 Semoga dia dan teman2nya baik2 dan sehat2 semua 🤲🤲," kata @ntee3112.
" Oyen ini emng friendly bgt plis 😭🫶🏻🫶🏻🫶🏻," kata @chintaasmaraa.
" Tujuan Wisata dong 😆😂," kata @e.xty.
" Selalu ketemu di FX, kalau tak tampak, cari di rerumputan di balik tembok dekat tangga masuk, dia suka sembunyi di sana. Kenyang selalu Oyen Mbul!," kata @cheekybedbug.
Advertisement
Saking Girangnya Mas Pur `Tukang Ojek Pengkolan` Wisuda Sarjana, Sampai Joget Sound Horeg
Syarat Indonesia Lolos Piala Dunia 2026 Usai Kalah Lawan Arab Saudi
Ammar Zoni Terlibat Peredaran Narkotika di Rutan Salemba
Barnum Effect, Saat Seseorang Sangat Percaya Ramalan Zodiak dan Tes Kepribadian
Komunitas Numismatik Indonesia, Berkumpulnya Penggemar Uang Lawas Penuh Sejarah
Hj.Erni Makmur Berdayakan Perempuan Kalimantan Timur Lewat PKK
Pria Ini Bertahan 70 Hari di Hutan Tanpa Bekal, dapat Hadiah Rp232 Juta
Timnas Indonesia Kalah Lawan Arab Saudi, Erick Thohir Ingatkan Hal Ini
Viral Kucing Oren Jadi Wisata Baru di Jalan Sudirman Jakarta
Inovasi Pendingin Udara Tangguh untuk Nyaman di Segala Cuaca
Saking Girangnya Mas Pur `Tukang Ojek Pengkolan` Wisuda Sarjana, Sampai Joget Sound Horeg