Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky (Foto: Twitter @kgorchinskaya)
Dream - Invasi Rusia terhadap Ukraina belum juga berakhir. Terhitung 40 hari perang ini masih terus berlangsung. Dengan berbagai gencatan senjata yang masih menjadi pemandangan di langit Ukraina.
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, tentunya masih berupaya untuk meredam serangan Rusia dan melindungi warganya. Presiden yang dulunya komedian dan aktor ini tengah menjadi sorotan setelah fotonya viral di Twitter.
Seorang warganet membagikan perbandingan potret Zelensky sebelum dan sesudah perang dengan Rusia. Foto sesudah perang diambil saat Zelensky blusukan di Bucha, yang berada di perbatasan Kiev.
Lantas unggahan ini menjadi viral dengan perbedaan yang mencolok dari wajah orang nomor 1 di Ukraina tersebut.
Mengutip unggahan dari Twitter @kgorchinskaya yang kini menjadi viral dengan 400 ribu likes-nya, postingan ini menyoroti bagaimana perubahan wajah Zelensky.
" Dua foto ini diambil dengan selisih 41 hari oleh fotografer presiden. Yang pertama adalah 23 Februari, hari terakhir perdamaian Ukraina. Yang kedua adalah di Bucha hari ini," tulis warganet tersebut.
Foto pertama memperlihatkan sosok Presiden Ukraina yang tampil gagah dengan setelan jas dan dasi. Terlihat sangat rapi, beserta senyum tipisnya yang tampak percaya diri. Foto ini diambil sebelum adanya perang atau invasi dari Rusia.
Foto kedua menunjukkan perubahan yang mencolok dari sorot wajahnya, saat sesudah perang. Dia tak lagi memperdulikan penampilannya. Wajahnya kini berjenggot, raut mukanya penuh dengan beban dan kekhawatiran.
These photos were taken 41 days apart by the president’s photographer. The first one on the 23rd of February, the last day of peaceful Ukraine. The second one in Bucha today. pic.twitter.com/kfPU723gw1
— Katya Gorchinskaya (@kgorchinskaya)April 4, 2022
Ngakak, Beri Tugas Gambar ke Muridnya, Pak Guru Malah Tak Sanggup Lihat Hasilnya: Terlalu Imajinatif
10 Adu Perbandingan Rumah Happy Asmara VS Yeni Inka, Yang Satu Sangat Sederhana, Hanya Dinding Kayu!
Ingat Tatan Bocah yang Dulu Sempat Viral karena Tingkah Lucunya? Begini Nasib dan Potretnya Sekarang
Awet Muda di Usia 56 Tahun, Paramitha Rusady: Dulu Tas Isinya Coklat, Sekarang Minyak Angin