Alarm Terowongan Mendadak Berbunyi, Ulah Lansia Ini Bikin Geleng Kepala

Reporter : Arie Dwi Budiawati
Rabu, 26 September 2018 11:15
Alarm Terowongan Mendadak Berbunyi, Ulah Lansia Ini Bikin Geleng Kepala
Dua polisi menunggunya di ujung terowongan. Ternyata pria lansia itu sedang....

Dream – Seorang pria berusia 65 tahun ditilang polisi ketika sedang berkendara dengan mobility scooter. Dia kedapatan mengendarai skuter ini di terowongan.

Dilansir dari Auto Evolution, Rabu 26 September 2018, pensiunan ini mengendarai skuternya untuk melintas Terowongan Markovec, Izola, Slovenia. Dia berkendara malam-malam. Untungnya, saat itu, tak ada mobil yang melintas di jalan.

NewsFlare melaporkan polisi menunggu pria itu di ujung terowongan. Di sana, dia langsung ditindak. Tak disebutkan berapa denda yang diberikan kepadanya dan siapa identitas pengendara mobility scooter.

“ Perbuatannya itu memicu alarm di Terowongan Markovec. Sensor mengira skuter itu adalah pejalan kaki illegal yang menggunakan jalan terowongan. Dia disambut oleh petugas polisi ketika muncul dari ujung terowongan sejauh 2 kilometer di pagi hari,” tulis laporan polisi.

Polisi memutuskan untuk merilis rekaman CCTV perbuatan pensiunan ini. Tujuannya untuk memperingatkan orang-orang agar tak lewat terowongan ketika berkendara dengan skuter itu.

Sekadar informasi, mobility scooter merupakan bantuan mobilitas yang setara dengan kursi roda. Bantuan itu dikonfigurasi seperti motor skuter. Kendaraan ini sering disebut sebagai skuter listrik.

1 dari 2 halaman

Yamaha R15 Dimodifikasi Mirip Motor BMW Rp2 M, Mirip Tidak?

Dream – Sepeda motor BMW Motorrad berhasil menjadi pusat perhatian dengan menghadirkan BMW HP4 Race. Sepeda motor ini memiliki tampilan dan performa yang oke punya.

Saking cangihnya dan diproduksi sangat terbatas, hanya ada 750 unit, kuda besi ini dilepas dengan harga Rp2 miliar.

Dilansir dari Otosia, Kamis 20 September 2018, BMW HP4 Race hanya ada satu unit di Indonesia. Karena jumlahnya terbatas dan harganya mahal, kemungkinan untuk memiliki sepeda motor ini terbilang cukup sulit.

BMW HP4 Race.

Padahal, desainnya terbilang cukup eksotis. BMW HP4 Race didominasi warna putih yang berpadu dengan merah dan biru khas BMW. Lubang fairing motor ini mirip dengan insang ikan hiu.

Pesona inilah yang membuat pemilik LeeAT Motor, Mr. Tuan, tergoda untuk memodifikasi sepeda motor hingga mirip BMW HP4 Race. Dia mengubah tampilan YZF R-15 serupa dengan BMW HP4 Race. Motor modifikasi itu diberi nama R15 HP4 Race.

 

Yamaha R15

 

Sektor depannya dibuat identik dengan BMW HP4 Race yang tidak memiliki headlamp. Selain itu, ada air intake besar, tepat di bawah windshield. Suspensinya juga menggunakan up side keluaran Ohlins. Bagian belakangnya diadopsi dari BMW HP4 standar. Sektor ini ditopang oleh monoshock swing arm keluaran Ohlins yang bersanding dengan knalpot Akrapovic.

Untuk menyulap motor Yamaha menjadi motor BMW, LeeAT Motor menghabiskan biaya 30 juta dong Vietnam (Rp19 jutaan). 

Begini hasilnya. Mirip dengan aslinya?

 

Begini hasilnya.

2 dari 2 halaman

Replika Motor Jokowi Mejeng di Kemang, Berapa Harganya?

Dream – Beberapa waktu lalu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) membeli satu unit sepeda motor kustom bergaya chopper. Roda dua berbasis Royal Enfield Bullet 350 ini digarap oleh Kick Ass Chopper dan Elders Garage.

Sepeda motor ini sempat digunakan Jokowi untuk blusukan ke Sukabumi, Jawa Barat.

Dilansir dari Liputan6.com, Jumat 7 September 2018, sepeda motor berkelir emas ini menarik minat penggemar otomotif. Akhirnya, builder menawarkan replika yang sama dengan chopper Jokowi. Itu pun jumlahnya terbatas.

Tiruan Chopperland Jokowi mejeng di Jakarta.

“ Motor ini memang akhirnya kami keluarkan karena memang banyak permintaan pasar,” kata builder Elders Garage, Heret Frashtio, di acara Custom Collaboration, Jakarta.

Heret mengatakan motor kustom ini makan waktu sebulan untuk pembuatannya. Kini, sepeda motor kustom telah terjual empat.

Beri Komentar