5 Hal Ini Dapat Membuat Wajah Sangat Berminyak

Reporter : Cynthia Amanda Male
Kamis, 25 Maret 2021 10:34
5 Hal Ini Dapat Membuat Wajah Sangat Berminyak
Bisa memicu jerawat, komedo, kekusaman dan penuaan dini.

Dream - Jerawat dan penuaan dini bukanlah satu-satunya masalah kulit yang kerap muncul. Kulit berminyak merupakan salah satu masalah yang seringkali mengganggu wanita maupun pria di Indonesia.

Pasalnya, udara di Indonesia sangat lembap. Berbeda dengan udara di Korea atau negara empat musim lainnya. Maka dari itu, kulit wanita maupun pria Indonesia lebih mudah berminyak.

Kulit yang berminyak dapat memicu masalah lainnya seperti jerawat, komedo serta kekusaman. Meskipun dipengaruhi oleh udara, namun kulit terlalu berminyak juga disebabkan oleh faktor lainnya seperti yang dilansir Times of India berikut ini.

1 dari 2 halaman

Kurang minum air

Kurang minum air bisa menyebabkan dehidrasi pada tubuh dan kulit. Sehingga, kulitmu akan kekurangan produksi minyak.

Hal inilah yang memicu produksi minyak alami kulit secara berlebihan dan akhirnya membuat wajahmu kurang nyaman serta berisiko mengalami berbagai masalah lainnya.

Menggunakan minyak esensial yang kurang tepat

Minyak esensial bisa sangat bermanfaat untuk kesehatan serta kelembapan kulit. Namun di saat yang sama, pemakaian jenis minyak esensial yang salah juga bisa menyebabkan kulit menjadi terlalu berminyak.

Hindarilah pemakaian minyak kelapa jika jenis kulitmu berminyak. Pilihlah minyak esensial yang dapat mengontrol produksi sebum agar kelembapannya tetap terjaga.

2 dari 2 halaman

Tidak menggunakan pelembap

Meski kulitmu berminyak, bukan berarti kamu bisa mengabaikan pemakaian pelembap. Kamu tetap harus memakainya setiap pagi dan malam untuk menjaga kelembapan kulit.

Pilihlah pelembap yang dapat mengontrol produksi minyak alami wajah dan bersifat non komedogenik. Pakailah secukupnya agar wajahmu tidak terasa lengket.

Memakai kosmetik yang bersifat komedogenik

Pemakaian kosmetik berlebihan dapat menyumbat pori-pori kulit dan menyebabkan wajahmu dehidrasi serta memproduksi lebih banyak minyak. Apalagi, jika kosmetik yang digunakan bersifat komedogenik.

Periksa label kosmetik sebelum membelinya dan pastikan bahwa produk tersebut bersifat non komedogenik agar wajahmu bebas dari komedo, jerawat maupun kekusaman.

Pola makan kurang sehat dan perubahan hormon

Makanan dan minuman yang dikonsumsi sehari-hari sangat berpengaruh pada kesehatan kulit. Terutama, jika kamu mengonsumsi makanan cepat saji atau sensitif terhadap jenis makanan dan minuman tertentu.

Perubahan secara hormonal yang biasa terjadi ketika menstruasi juga bisa menyebabkan kulit lebih berminyak dan masalah lainnya.

Beri Komentar