Trik Wajib Coba Biar Riasan Bawah Mata Tahan Lama

Reporter : Cynthia Amanda Male
Senin, 10 April 2023 09:48
Trik Wajib Coba Biar Riasan Bawah Mata Tahan Lama
Cegah riasan hancur saat berkegiatan dengan meminimalisir pemakaian makeup.

Dream - Memiliki wajah yang ekspresif bisa membuat kulitmu lebih mudah menua, terutama di area mata. Pemakaian eye cream bisa membantu mencegah tanda penuaan, namun riasan mata tetap lebih mudah luntur jika kamu banyak berekspresi.

Salah satu kunci yang bisa dilakukan untuk mencegah hancurnya riasan mata adalah menggunakan makeup seminimal mungkin. Bahkan bila perlu, hindari pemakaian makeup di area mata.

Teknik Strobing dengan Memakai Eyeshadow

Sahabat Dream tetap bisa membuat area di sekitar mata sedikit lebih cerah dengan teknik pengaplikasian concealer yang dibagikan Beauty Content Creator pemilik Instagram @gisele.ayora berikut ini.

1 dari 5 halaman

Aplikasikan setitik concealer di dekat inner corner. Pilih concealer yang sesuai warna kulit atau sedikit lebih terang agar cocok diaplikasikan di berbagai area wajah.

Memakai Concealer

Foto: Instagram @gisele.ayora

2 dari 5 halaman

Membaurkan Concealer

Foto: Instagram @gisele.ayora

Baurkan concealer dengan angled brush yang padat ke arah bawah, tepatnya di samping hidung. Fokuskan juga pengaplikasiannya di bawah inner corner.

Membaurkan Concealer

Foto: Instagram @gisele.ayora

3 dari 5 halaman

Membaurkan Concealer

Foto: Instagram @gisele.ayora

Selanjutnya, baurkan sisa produk ke arah outer corner bawah mata agar jumlah produk yang dipakai jauh lebih sedikit. Sapukan kuas tepat ke arah waterline bawah mata untuk menyamarkan sedikit lingkaran hitam di area tersebut.

Membaurkan Concealer

Foto: Instagram @gisele.ayora

4 dari 5 halaman

Memakai Concealer

Foto: Instagram @gisele.ayora

Tambahkan sedikit concealer di bawah area terluar kantong mata jika ingin membuat area di sekitarnya lebih cerah, lalu baurkan kembali dengan kuas. Fokuskan pemakaian concealer pada area yang tidak terlalu banyak bergerak atau berkerut saat berekspresi, lalu aplikasikan bedak tabur agar riasan tahan lama.

Beri Komentar