Gagal Nikmati Es Krim
Dream - Satu-satunya acara yang paling ditunggu ketika merayakan ulang tahun atau acara kumpul-kumpul sama teman adalah makan-makan.
Apalagi jika yang punya acara menyuguhkan es teler. Pasti akan banyak yang berebut untuk menikmati minuman yang digemari oleh berbagai kalangan ini.
Namun para tamu dalam sebuah acara dalam video ini harus gigit jari ketika akan menikmati es teler yang disuguhkan oleh tuan rumah.
Dalam video berdurasi sembilan detik itu terlihat seorang ibu membawa sebuah mangkuk besar berisi es teler berwarna merah jambu.
Dengan wajah yang berseri-seri, ibu berkaos kuning tersebut berteriak untuk mengumumkan kalau es telernya sudah datang.
Namun saat meminta para tamu untuk memberikan tempat bagi mangkuk berisi teler, terjadi hal yang terduga sama sekali.
" Es teler dataaanggg.. kasih temp.. aaauuwww," kata ibu tersebut.
Baru mau bilang 'kasih tempat', mangkuk besar berisi es teler pun terlepas dari tangannya.
Rupanya jari-jari ibu tersebut basah oleh air es sehingga licin dan tidak bisa menahan mangkuk dari kaca tersebut.
Mangkuk berisi es teler pun jatuh berantakan. Isinya berserakan di atas lantai.
Tidak diketahui bagaimana kelanjutan acara tersebut. Yang pasti para tamu tidak jadi makan es teler yang menyegarkan itu.
Video gagal makan es teler karena mangkuknya jatuh ini viral dan mengundang berbagai komentar dari netizen.
Bukannya merasa kasihan, netizen malah menjadikan video yang diunggah akun Instagram @video_medsos tersebut sebagai bahan guyonan.
" Benar² teler jd nya🤣."
" Sendok nya sekalian dijatuhin😂."
" Kasian mana masih pada aus."
" Untung bukan suami atau anaknya yang bawa. Klu iya habis sudah 7 hari 7 malem. 😂😂😂😂."
Sumber: Instagram
Lihat postingan ini di Instagram
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib