Murai Batu Sedang Berkicau Di Kandangnya. (Foto: Merdeka.com)
Dream – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengikuti festival burung berkicau di Kebun Raya Bogor, Bogor, Jawa Barat. Jokowi mengikutsertakan murai batu di kompetisi ini.
Meskipun kalah, harga murai batu terbilang tinggi.
Ketua Bidang Penangkaran BnR, Joko TJM, mengayakan murai batu ini merupakan jenis burung yang umum dilombakan dalam kompetisi. Burung ini berasal dari Sumatera, Kalimantan, dan Jawa.
“ Kalau di antara komumitas, murai batu ini memang masuk kelas bergengsi untuk kicauannya,” kata Joko di Bogor, Jawa Barat.
Dia berkata, harga murai ini cukup fantastis. Murai batu yang rutin menenangkan kompetisi ini bisa mencapai Rp800 juta.
“ Kalau harganya untuk lomba itu minimal Rp50 juta. Malah ada yang sampai Rp800 juta. Memang tinggi harganya. Ini yang kecil. Yang masih anak saja sekitar Rp3,5 juta-Rp5 juta,” kata dia.
Menurut Joko, harga burung kicau terbilang tidak wajar. Namun bagi pencinta burung, harga puluhan juta sampai ratusan juta ini dianggap wajar, apalagi kalau menang kompetisi.
“ Yang dinilai seperti durasi bunyi, bunyi dengan rapi dan saat berkicau dia main ekor. Kemudian irama, volume bunyi. Fisiknya harus utuh, seperti ekornya tidak boleh putus atau pendek,” kata dia.
(Sumber: Liputan6.com/Septian Deny)
Advertisement
Komunitas InterNations Jakarta, Tempat Kumpul Para Bule di Ibu Kota
Lihat Mewahnya 8 Perhiasan Bersejarah Kerajaan Prancis yang Dicuri dari Museum Louvre
Hobi Membaca? Ini 4 Komunitas Literasi yang Bisa Kamu Ikuti
Baru Dirilis ChatGPT Atlas, Browser dengan AI yang `Satset` Banget
Bikin Syok, Makan Bakso Saat Dibelah Ternyata Ada Uang Rp1000
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!
Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu
Komunitas InterNations Jakarta, Tempat Kumpul Para Bule di Ibu Kota
Lihat Mewahnya 8 Perhiasan Bersejarah Kerajaan Prancis yang Dicuri dari Museum Louvre
6 Sumber Penghasilan Hamish Daud Suami Raisa, Artis Sampai Bisnis