Seorang Pria Memakai Apple Watch. (Foto: Merdeka.com)
Dream – Apple akan merilis jam pintar terbarunya, Apple Watch 3. Raksasa teknologi ini tidak akan bergantung lagi pada iPhone untuk menelepon. Dengan begitu, pengguna tak lagi mengintegrasikan smart watch dengan iPhone.
Dilansir CNBC, Jumat 18 Agustus 2017, Apple akan merilis gawai ini pada September. Apple Watch generasi terbaru ini akan memiliki koneksi seluler sendiri, misalnya punya slot untuk SIM card khusus. Jam tangan pintar ini bisa digunakan untuk mendengarkan musik.
Para analis menilai Apple bisa terkena masalah besar jika tak bisa menciptakan baterai yang awet. Sebab, koneksi seluler bisa memboroskan isi baterai.
“ Ini adalah kesempatan yang win win untuk Apple. Penanaman baterai akan membuat harga jual gawai menjadi lebih mahal,” kata direktur riset di bagian gawai dan ekosistem di Counterpoint Research, Neil Shah, kepada CNBC.
Neil mengatakan Apple bisa merangkul konsumen yang ogah membawa iPhone ketika lari.
CNBC mencatat Intel akan memasok modem untuk kapabilitas Apple Watch. Dikatakan juga bahwa Verizon, Sprint, T-Mobile US, dan AT&T berencana akan menjual gawai ini. Apple juga mencari mitra untuk mendistribusikan Apple Watch anyar ke Eropa.
Juru bicara Apple belum berkomentar tentang Apple Watch terbaru ini.
Advertisement
Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu

Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini

Kasus Influenza A di Indonesia Meningkat, Gejalanya Mirip Covid-19
