Ilustrasi (Foto: Freepik)
Dream – Pandemi Covid-19 yang menyerang seluruh dunia, berdampak buruk bagi sebagian besar orang. Salah satunya kehilangan pekerjaan akibat pemutusan hubungan kerja (PHK) massal.
Seperti kisah haru yang pria berikut ini. Pria yang sudah memiliki istri dan anak itu harus menerima kenyataan pahit. Ia kehilangan pekerjaan di tengah kondisi yang semakin sulit.
Tak ingin membuat keluarga kecilnya khawatir, ia terpaksa membuat kebohongan. Ia tetap keluar rumah secara rutin selama tiga bulan berturut-turut. Layaknya akan berangkat bekerja.
Sang istri pun tak menaruh curiga. Sang istri sama sekali tak mengetahui suami tercintanya telah dipecat.

Kisah haru ini pun menjadi viral setelah dibagikan oleh akun Facebook Muhd Fadzil. Ia mengetahui kisah tersebut dari sebuah siaran radio. Kisah perjuangan pria tersebut membuat Fadzil tersentuh.
" Dalam tiga bulan itu dia berlagak tak terjadi apa-apa. Tetap mengenakan pakaian lengkap untuk bekerja. Di dalam jok motornya dia telah menyiapkan pakaian ganti untuk melakukan pekerjaan serabutan lainnya. Seperti bekerja mengangkat barang, kuli, pegawai restoran, dan lain-lain," tulisnya dalam sebuah unggahan foto.
Sembari bekerja serabutan, pria itu tetap berusaha mencari pekerjaan baru. Tanpa banyak mengeluh dan terus berjuang, akhirnya pada 14 September lalu, si pria berhasil mendapatkan panggilan wawancara kerja.
Namun, ia tak pernah memberitahukan kejadian yang sebenarnya pada istrinya. Setelah diterima di tempat kerja yang baru, pria itu hanya mengatakan dirinya mendapatkan pekerjaan baru.

Kisah haru sekaligus inspiratif ini pun memberikan banyak pelajaran berharga bagi siapaun yang membacanya. Selama seseorang selalu berusaha dan berdoa, Tuhan tak akan tinggal diam. Hasil yang didapatkan tak pernah menghianati proses.
Dalam kalimat terakhirnya, Fadzil pun mengatakan betapa hebatnya si pria tersebut. Terlebih ada seorang istri yang luar biasa juga ikut berjuang bersamanya.
(Sumber: Facebook/Muhd Fadzil)