Dream - Aksi terorisme yang baru-baru ini terjadi di Jakarta, tidak memberikan dampak yang signifikan bagi iklim investasi di tanah air. Hal ini disampaikan President Director PT Mandiri Manajemen Investasi (MMI) Muhammad Hanif di Jakarta, Rabu, 21 Januari 2016.
" Aksi terorism kemarin, kita lihat tidak bepengaruh, kita malah growing di 3 minggu pertama ini, dan itu cukup melegakan," ujarnya.
Menurut Hanif, para investor dalam negeri cukup tahan terhadap isu terorisme. Apalagi, bertepatan dengan aksi teror tersebut, Bank Indonesia (BI) memutuskan memotong suku bunganya sebesar 25 basis poin menjadi 7,25%. Hal ini akan menguntungkan bagi hasil produk investasi.
" Respon masyarakat cukup positif, apalagi saat itu juga tingkat bunga turun 25 basis poin, jadi bisa meredam," jelasnya.
Hanif menilai, yang perlu dikhawatirkan bukanlah isu terorisme, melainkan kondisi harga minyak dan komoditas, serta situasi ekonomi di China. Dengan penurunan harga minyak dan komoditas, penerimaan pajak diperkirakan cenderung berkurang.
Hasilnya, proyek-proyek infrastruktur yang bisa menjadi underlying asset penerbitan sukuk gagal dibangun.
" Yang terjadi saat ini, harga minyak dan situasi di China. Harga minyak memengaruhi pendapatan negara, pajak, untuk membiayai negara dan proyek-proyeknya, lalu tax amnesty, kalau berhasil (diberlakukan), pelan-pelan duitnya masuk," tandasnya.
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Hj.Erni Makmur Berdayakan Perempuan Kalimantan Timur Lewat PKK
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib