Ilustrasi (Foto: Shutterstock)
Dream - Panitia Kerja (Panja) Komisi VIII DPR RI dan Panja Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) Kementerian Agama menyepakati besaran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 2018 sebesar Rp35.235.602.
Dengan kesepakatan itu, besaran BPIH 2018 naik sebesar Rp345.290 dibandingkan tahun lalu sebesar Rp34.890.312.
" Kenaikan ini tentu sangat bisa dimaklumi karena ada tiga variabel besaran yang tidak terelakkan," kata Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, di Gedung DPR RI, Senin, 12 Maret 2018.
Lukman menjelaskan tiga variabel yang mempengaruhi penetapan kenaikan biaya haji itu salah satunya kebijakan pajak 5 persen untuk barang dan jasa yang diberlakukan Pemerintah Arab Saudi.
Dengan kebijakan baru itu, seluruh jemaah dari berbagai dunia terkena dampak penetapan pajak ini.
" Implikasi pada biaya hotel, biaya katering, dan seluruh penggunaan barang dan jasa yang digunakan para jemaah haji," ucap Lukman.
Sementara dua faktor lain yaitu kenaikan harga avtur (bahan bakar pesawat) dan perubahan nilai tukar rupiah atas dolar Amerika Serikat.
" Kita tahu bahwa dari seluruh BPIH, khusus untuk pesawat udara saja tidak kurang 78 persen dari BPIH secara keseluruhan," kata Lukman.
Ketua Komisi VIII DPR RI Ali Taher berharap pelaksanaan haji 2018 tidak mengecewakan umat Islam. Dia bercerita, sampai ada salah seorang anggota DPR sempat meminta tolong pemerintah untuk menetapkan biaya yang terjangkau agar para jemaah bisa berangkat haji.
" Mereka (calon jemaah) menyimpan uang bertahun-tahun, nelayan menyimpan bertahun-tahun. Niat ibadah dan bekerja keras tulus dari kita," kata Ali.
(Beq/Sah)
Advertisement
Gubernur Papua Angkat Suara Soal Ibu Hamil Meninggal Usai Ditolak 4 Rumah Sakit

Anak SD Naik KRL Jam 4 Pagi: Perjalanan Tangerang–Klender yang Bikin Haru dan Buka Mata Publik

10 Rekomendasi Kado untuk Hari Guru Nasional 2025 yang Membekas dan Bermakna

Mengenal Sinkop Vasovagal yang Diderita Chaeyoung TWICE, Penyakit yang Bikin Pingsan Mendadak

Tak Cuma Soto Banjar, Ini 5 Kuliner Khas Palangkaraya yang Wajib Dicicipi


Tak Cuma Soto Banjar, Ini 5 Kuliner Khas Palangkaraya yang Wajib Dicicipi

Kisah Raihan Jouzu, Siswa SMP Ciptakan Bikin Spidol dari Kulit Bawang Putih

12 Rekomendasi Wisata Alam di Aceh yang Bisa Jadi Wish List Liburan Akhir Tahun

Mengenal Komunitas Masyarakat Adat Seberuang di Kalbar: Punya Hutan Terlarang, Jengkolnya Primadona


Gubernur Papua Angkat Suara Soal Ibu Hamil Meninggal Usai Ditolak 4 Rumah Sakit

Unbox Joy! POP MART Christmas Town Hadirkan Keseruan Natal Penuh Kejutan di Grand Indonesia