Indeks Syariah Tertekan Sentimen Global. (Foto: Shutterstock)
Dream - Tekanan jual masih belum menjauh dari pasar modal Indonesia. Dengan posisi indeks saham yang menutup gap usai naik tinggi pasca sentimen peringkat S&P, investor menahan diri masuk lantai bursa.
Aksi pemodal ini membuat sejumlah indeks saham berguguran di perdagangan awal pekan, Senin, 17 Juni 2019. Investor juga enggan melantai karena sentimen negatif dari bursa saham dunia.
Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI) hari ini menjalani sesi perdagangan dengan lebih banyak bergerak di zona merah usai dibuka melemah ke level 182,650 di sesi pra-pembukaan. ISSI hanya bisa naik tipis di satu menit usai sesi pembukaan ke level 182.783.
Selebihnya, ISSI bergerak di zona merah dan terjatuh ke level 180,781 atau tutun 1,984 poin (1,08%) di sesi penutupan perdagangan.
Laju ISSI masih lebih baik dibandingkan dua indeks saham acuan lainnya. Indeks bluechip syariah, Jakarta Islamic Index (JII), langsung terpeleset di awal sesi perdagangan dan terkoreksi 9,269 poin (1,38%) ke level 660,838 di sesi penutupan.
Sementara Indeks JII70 terpangkas 3,114 poin (1,4%) ke level 219,277.
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) juga tak bisa melawan sentimen negatif usai turun 59,740 poin (0,96%) ke level 6.190,525.
Sentimen ini membuat investor melepas saham-sahamnya di hampir sebagian besar indeks sektoral. Yang paling banyak terjadi di sektor industri dasar, manufaktur, dan barang konsumsi.
Ketiga indeks sektoral ini merosot masing-masing sebesar 1,83 persen, 1,34 persen, dan 1,29 persen.
Penguatan indeks sektor pertanian sebesar 0,45 persen tak berpengaruh banyak terhadap perdagangan.
Emiten syariah pencetak top gainer kali ini adalah SILO yang harga sahamnya meningkat Rp390, GMTD Rp300, TCPI Rp300, POLL Rp250, dan INTP Rp150.
Sebaliknya, yang menjadi top loser adalah TGKA Rp750, FIRE Rp425, MNCN Rp325, CPIN Rp320, dan INDR Rp300.
Pada 16.20, sentimen global ini justru berpengaruh positif terhadap rupiah. Nilai tukar rupiah menguat 57 poin (0,39%) ke level Rp14.268 per dolar AS.(Sah)
Advertisement
Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri

Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu

Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini



IOC Larang Indonesia Jadi Tuan Rumah Ajang Olahraga Internasional, Kemenpora Beri Tanggapan

Ada Komunitas Mau Nangis Aja di X, Isinya Curhatan Menyedihkan Warganet

Wanita 101 Tahun Kerja 6 Hari dalam Seminggu, Ini Rahasia Panjang Umurnya

Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri

Air Hujan di Jakarta Mengandung Mikroplastik, Ini Bahayanya Bagi Kesehatan Tubuh

Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu