Aurel Hermansyah/ Foto: Instagram Aurel Hermansyah
Dream - Untuk aktivitas sehari-hari, para hijaber memang lebih suka mengenakan hijab polos yang berbahan lembut. Bukan hanya mudah dipadukan dengan banyak outfit tapi juga membuat tampilan jadi tak berlebihan.
Bila ingin terlihat lebih mewah dan elegan, tinggal tambahkan saja aksesori. Seperti yang dilakukan Aurel Hermansyah.
Beberapa waktu lalu ia tampak mengenakan outfit one set warna mocca. Hijab yang dikenakannya memiliki warna senada, model segi empat.
Untuk mempercantiknya, Aurel memilih memasang bros mewah. Tak tanggung-tanggung, bros yang dikenakannya merupakan koleksi rumah mode Prancis, Dior.

Menurut ulasan akun Instagram @fashion_aureliehermansyah_atta, bros tersebut merupakan seri Clair D Lune Brooch, dilapisi emas dan bertabur kristal putih, yang harganya Rp8,6 juta.
Ukurannya sedang dan bisa membuat tampilan hijab Aurel jadi menarik perhatian. Mungkin bisa ditiru, Sahabat Dream.