Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Menghilangkan Perut Buncit Pada Wanita, Alamiah dan Cepat

Cara Menghilangkan Perut Buncit Pada Wanita, Alamiah dan Cepat Wanita Mengukur Perut (Shutterstock.com)

Dream - Memiliki tubuh yang ideal dan sehat tentunya menjadi keinginan semua orang, terutama bagi para wanita. Selain meningkatkan kepercayaan diri, memiliki badan yang ideal juga berarti memiliki tingkat kesehatan yang baik pula.

Namun kenyataannya tidak seindah dan semudah itu. Kebiasaan mengonsumsi makanan cepat saji, kebiasaan ngemil, jarang konsumsi buah dan sayuran, serta tidak memiliki pola hidup sehat, seringkali menjadi penyebab utama dan musuh terbesar untuk memiliki badan yang ideal dan sempurna. 

Permasalahan yang satu ini, juga kerap kali muncul bersamaan dengan naiknya berat badan seseorang. Dia adalah masalah tumpukan lemak di perut atau yang biasa disebut kebuncitan. Kamu tentu tidak ingin permasalahan ini berlama-lama merusak penampilan dan kesehatanmu, bukan?

Untuk itu, berikut ini adalah solusinya. Cara menghilangkan perut buncit pada wanita secara alami dalam 1 minggu ini, dengan mudah bisa kamu coba dan praktekan di rumah. Pahami dan lakukan dengan baik dan benar pada setiap tahapan prosesnya, agar Kamu mendapatkan hasil yang maksimal. 

Cara Menghilangkan Perut Buncit Pada Wanita

Perut buncit pada wanita merupakan masalah yang tidak bisa dianggap sepele. Dampak panjang dari masalah kesehatan ini bisa saja menyerang psikologis, kesehatan fisik sampai pada kebutuhan-kebutuhan hidup seseorang.

Untuk mencegah hal itu terjadi, berikut adalah beberapa cara menghilangkan perut buncit pada wanita yang bisa Kamu coba di rumah:

Olahraga

olahraga perut

Tentunya cara yang paling baik dan alami dalam menurunkan berat badan khususnya perut buncit adalah dengan berolahraga. Kegiatan olahraga yang bisa dilakukan pun beragam, dimulai dari yang ringan sampai yang berat.

Usahakan memberi jadwal dalam berolahraga, sehingga hasilnya bisa lebih maksimal dan tubuh memiliki waktu untuk beristirahat. Coba lakukan olahraga yang Kamu sukai, dengan begitu Kamu akan lebih enjoy dalam berolahraga.

Menjaga Asupan Makanan 

Kenali Jenis Sayur Bagi Kesehatan Kulit

Cara menghilangkan perut buncit pada wanita, salah satunya bisa dengan menjaga asupan makanan. Cobalah untuk lebih banyak mengonsumsi protein, karbohidrat kompleks, buah-buahan, sayuran, lemak tak jenuh, biji-bijian dan makanan tinggi serat lainnya yang akan membuat anda merasa kenyang lebih lama. 

Konsumsi Teh Hijau 

Sekantong Teh Hijau, Bikin Wajah Jadi kinclong di Hari Lebaran

Teh hijau memiliki kandungan kafein yang mampu membakar lemak, khususnya pada bagian perut.Namun, kafein dalam teh hijau tidak sebanyak dan semembahayakan seperti kafein yang ada pada kopi.

Jika dikonsumsi secara rutin, kafein pada teh hijau dapat membakar lemak di perut. Selain itu, teh hijau juga memiliki kandungan yang mampu melancarkan metabolisme tubuh, sehingga penyerapan nutrisi makanan bisa dilakukan dengan lebih efisien.

Menjauhi Alkohol dan Minuman Bersoda

Waspadai Efek Samping Minuman Bersoda Bagi Kesehatan Tubuh

Cara menghilangkan perut buncit pada wanita salah satunya bisa dilakukan dengan tidak mengonsumsi minumam beralkohol dan minuman bersoda.

Kandungan Alkohol akan membuat tubuh lebih lambat dalam mengolah lemak. Sedangkan minuman bersoda mengandung gas yang bisa membuat perutmu melebar.

Minum Banyak Air 

6 Alasan Tak Boleh Lupa Minum Air Putih

Kebiasaan baik ini selain bisa menghancurkan racun-racun didalam tubuh, juga sekaligus bisa menciptakan rasa kenyang lebih lama. Apabila Kamu dalam sebuah program diet, perbanyaklah minum untuk menunda rasa lapar yang datang.

Walau terdengar sederhana, dengan meminum air yang cukup dapat menjadi salah satu cara menghilangkan perut buncit pada wanita yang cukup efektif.

Cara Menghilangkan Perut Buncit Secara Alami

Selain cara menghilangkan perut buncit pada wanita di atas, olahan buah dan sayuran di bawah ini juga memiliki khasiat yang sama dalam hal mengecilkan perut buncit pada wanita. Berikut adalah beberapa contoh diantaranya:

Jus Lidah Buaya

jus lidah buaya

Cara menghilangkan perut buncit secara alami yang pertama adalah dengan lidah buaya. Caranya adalah dengan mengolahnya menjadi jus lidah buaya. Pada bagian gel lidah buaya mengandung sekitar 98,5% air dengan kandungan 1,5% terkandung susunan senyawa vitamin, mineral, enzim, polisakarida, senyawa polipakarida, dan asam organik yang larut dalam air dan lemak.

Dengan mengonsumsi jus lidah buaya pada saat malam hari, anda bisa mendapatkan manfaat yang maksimal dalam proses penurunan berat badan dan juga membantu mengecilkan perut buncit.

Jus Timun

jus timun

Jus Timun adalah salah satu minuman yang dapat mempercepat proses detoksifikasi. Maka dengan moengkonsumsi jus timun, bukan hanya kesegaran dan kenikmatannya tapi juga manfaatnya dalam mengeluarkan racun-racun dan lemak jahat dalam tubuh.

Lemak-lemak jahat yang berkumpul di bagian perut akan lebih mudah terurai dan hilang jika mengkonsumsi minuman ini secara rutin.

Jus Jeruk Bali

jeruk bali

Cara menghilangkan perut buncit secara alami yang cukup efektif lainnya adalah dengan jus jeruk Bali. Kandungan vitamin C di dalamnya dapat menghancurkan lemak dalam tubuh dan meningkatkan metabolisme tubuh.

Sehingga memungkinkan bagi tubuh untuk bisa membakar lemak secara lebih maksimal. Kandungan vitamin C juga merupakan salah satu yang paling efektif dalam proses penurunan berat badan terutama menghilangkan perut buncit.

Jus Lemon

Resep Jus Lemon untuk Kesehatan Liver

Sama seperti jus jeruk, jus lemon juga memiliki kandungan vitamin C yang tinggi yang berguna untuk antioksidan. Mengkonsumsi jus lemon merupakan salah satu cara menghilangkan perut buncit secara alami.

Caranya adalah dengan mengkonsumsi jus lemon pada pagi hari sebelum sarapan. Kecuali untuk mereka yang memiliki masalah lambung cara ini akan sangat efektif untuk mengecilkan perut buncit dan menjaga kesehatan badan.

Yoghurt

Yogurt

Selain buah-buahan dan sayuran di atas, mengonsumsi yoghurt adalah cara yang cukup efektif dalam mengurangi berat badan terutama masalah perut buncit. Kandungan serat tinggi pada Yoghurt sangat baik pada sistem pencernaan.

Selain itu bakteri probiotik dalam yoghurt dapat membuat pencernaan menjadi lebih sehat yang berarti mencegah perut kembung dan membuat perut menjadi lebih rata.

Cara Mengecilkan Perut Buncit Dalam Seminggu

Untuk mengecilkan perut buncit dalam seminggu, sedikit membutuhkan niat dan usaha yang lebih. Namun, apabila Kamu bisa menjaga komitmen dengan baik, sudah pasti hasil yang Kamu dambakan akan bisa untuk terwujud.

Berikut adalah beberapa cara mengecilkan perut buncit dalam seminggu:

Kurangi Karbohidrat

karbohidrat

Karbohidrat, khususnya pada nasi mengandung kadar gula yang cukup tinggi. Untuk menguranginya, ganti asupan karbohidrat dengan kentang, ubi, atau singkong yang diolah dengan cara direbus.Kemudian, pada malam harinya ganti asupan karbohidrat dengan sayur, buah, atau kacang-kacangan.

Biasanya dalam waktu satu minggu Kamu akan merasa sedikit pusing. Hal ini akibat tubuh sedang beradaptasi dengan pola makan sehat yang sedang Anda jalani.

Perbanyak Konsumsi Makanan Berserat

serat

Cara mengecilkan perut buncit dalam seminggu salah satunya adalah dengan perbanyak konsumsi makanan berserat. Serat menjadi salah satu cara untuk mengatasi lemak berlebih. Karena, pada umumnya wanita dewasa membutuhkan asupan 500 hingga 1000 kalori dalam setiap harinya.

Konsumsi Cuka Sari Apel

cuka apel

Cuka apel memiliki kandungan yang sangat baik untuk membakar kalori di dalam tubuh. Bahkan, perut yang buncit bisa hilang hanya dalam waktu satu minggu. Selain itu, rutin konsumsi cuka sari apel mampu mengurangi nafsu makan secara alami.

Cara mengonsumsinya, campurkan cuka sari apel dengan air hangat. Kemudian, minum setengah jam sebelum makan dan rasakan khasiatnya. Porsi makan Kamu pun akan berkurang secara drastis.

Olahraga Rutin

olahraga mengecilkan perut

Rutin melakukan olahraga minimal 30 menit setiap hari terbukti mampu menjaga kesehatan jiwa dan raga. Tapi sayangnya sebagian wanita selalu punya banyak alasan untuk tidak memulai olahraga, meski mereka punya mimpi tinggi untuk memiliki perut rata.

Padahal, dengan rutin berolahraga menjadi salah satu cara melatih ketahanan dan keseimbangan, seperti yoga, pilates, atau latihan kardio. Jenis olahraga ini bisa membantu mereka untuk mendapatkan perut yang rata.

Tidur yang Cukup

Bahaya Tidur Tengkurap

Cara mengecilkan perut buncit dalam seminggu yang terkahir adalah memiliki waktu tidur yang cukup. Waktu tidur yang cukup juga dapat membantu Anda mengecilkan lemak pada perut. Terlebih jika siang harinya diforsir berolahraga, sehingga secara alami otot tubuh beristirahat setidaknya 6 hingga 7 jam.

(David Mulyanto Saryono/Sumber: Merdeka, Liputan6 dan sumber-sumber lainnya)

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Perut Masih Buncit Walau Sudah Diet? Bisa karena Hobi Bergadang

Perut Masih Buncit Walau Sudah Diet? Bisa karena Hobi Bergadang

Orang yang menjalani diet sehat tetap bisa memiliki perut buncit. Hal itu disebabkan gaya hidup yang kurang sehat.

Baca Selengkapnya
Ini 9 Tips Alami dan Efektif untuk Menumbuhkan Kembali Rambut yang Rontok

Ini 9 Tips Alami dan Efektif untuk Menumbuhkan Kembali Rambut yang Rontok

Rambut rontok adalah masalah yang sangat umum wanita maupun pria. Yuk, simak cara alami dan cepat untuk menumbuhkan kembali rambut yang rontok!

Baca Selengkapnya
Tips Mengatasi Perut Kembung Saat Menstruasi, Biar Nggak Mengganggu Aktivitas Sehari-hari

Tips Mengatasi Perut Kembung Saat Menstruasi, Biar Nggak Mengganggu Aktivitas Sehari-hari

Perubahan hormon ternyata bisa mempengaruhi pergerakan usus yang menyebabkan perut kembung.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Potong Rambut Bikin Rambut Cepat Panjang, Benarkah?

Potong Rambut Bikin Rambut Cepat Panjang, Benarkah?

Memotong rambut dianggap bisa membuat rambut lebih cepat panjang, namun hal tersebut belum terbukti secara ilmiah. Dokter kulit pun memberikan penjelasannya.

Baca Selengkapnya
Perut Mudah Buncit Setelah Menikah? Ternyata Ini Alasannya

Perut Mudah Buncit Setelah Menikah? Ternyata Ini Alasannya

Banyak orang yang memiliki perut buncit setelah menikah. Cari tahu alasannya menurut penelitian dan cara mengatasinya.

Baca Selengkapnya
5 Trik Bebas Sembelit Saat Puasa, Perut Jadi Lebih Nyaman

5 Trik Bebas Sembelit Saat Puasa, Perut Jadi Lebih Nyaman

Kadang kita kurang memperhatikan asupan serat saat sahur dan berbuka, sehingga buang air besar jadi sangat sulit atau keras.

Baca Selengkapnya
10 Hari Ngeluh Sakit Perut, Wanita Syok Baru Menyadari Bayinya Tumbuh dalam Usus

10 Hari Ngeluh Sakit Perut, Wanita Syok Baru Menyadari Bayinya Tumbuh dalam Usus

Ia mengaku terus mengalami nyeri hebat pada bagian perut.

Baca Selengkapnya
5 Masalah Kulit dan Rambut yang Bisa Terjadi Saat Berpuasa

5 Masalah Kulit dan Rambut yang Bisa Terjadi Saat Berpuasa

Berpuasa tidak hanya bermanfaat bagi kulit, tapi juga menyebabkan beberapa masalah seperti jerawat. Cari tahu masalah kulit lain dan cara mengatasinya.

Baca Selengkapnya
Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Efektif Menggunakan Satu Bahan Alami

Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Efektif Menggunakan Satu Bahan Alami

Terdapat solusi yang simpel untuk menghilangkan kutu rambut tanpa perlu bahan kimia keras atau produk dengan harga tinggi.

Baca Selengkapnya