Foto: Putu Merta/Liputan6.com
Dream - Wury Estu Handayani memang tak sepopuler suaminya, calon wakil presiden nomor urut 01, KH Ma'ruf Amin. Namun Wury tak pernah absen menemani sang suami.
Setiap melakukan safari politik ke berbagai wilayah Indonesia, Ma'ruf Amin acap kali ditemani sang istri tercinta. Wury turut menyapa masyarakat meski harus berdesak-desakan mengingat banyak masyarakat ingin bertemu Cawapres pilihannya.
Foto: Putu Merta Surya Putra/Liputan6.com
Mereka juga kerap tampil kompak. Wury tampak serasi dengan gaya Ma'ruf Amin yang khas dengan busana kyai. Ia selalu tampil mengenakan hijab syar'i.
Seperti ketika Wury mendampingi Ma'ruf Amin di Debat Pilpres putaran kedua pada Minggu, 17 Februari 2019. Ia tampil elegan dengan busana syar'i.
Foto: TKN Jokowi-Maruf/Merdeka.com
Nuansa gold memberi kesan mewah pada penampilannya. Ada sentuhan etnik dari hijab dan rok lilit yang terbuat dari kain batik. Di sebelahnya, ada Ma'ruf Amin yang mengenakan blazer, selendang dan kopiah hitam.
Belum lama ini, Wury juga merayakan ulang tahun Ma'ruf Amin yang ke-76. Perayaan mereka tak muluk-muluk. Dilansir dari Liputan6.com, mereka menikmati pemandangan Kota Padang Sidimpuan dari balkon hotel.
Foto: Putu Merta/Liputan6.com
Wury tampil manis dengan gamis putih beraksen lace. Kali ini ia memakai hijab berwarna dusty pink. Sementara Ma'ruf tampil dengan busana khasnya seperti biasa.
Duh, serasi banget ya mereka ini...
Dream - Di balik kesuksesan seorang pria, tentunya ada sosok istri yang hebat. Begitu pula dengan pasangan Sandiaga Uno dan Nur Asia.
Wanita 48 tahun itu tak pernah absen mendampingi sang suami. Nur Asia juga turut hadir dalam Debat Cawapres tadi malam, Minggu 17 Maret 2019.
Seperti biasa, ia mengabadikan momen bersama suami lewat akun Instagramnya. Dengan balutan hijab sederhana, Nur Asia tampil lebih muda dengan padu padan warna soft.
View this post on InstagramA post shared by Emak Nur Asia Uno (@nurasiauno) on
Kali ini ia tampil dengan busana serba silver. Warna silver memberi kesan profesional yang cocok dipakai di acara formal.
Ia mengenakan blouse lengan panjang. Hijab paris tetap setia membalut kepalanya. Hijab itu dililit ke leher untuk memberi kesan formal. Penampilan Nur Asia makin chic dengan selendang batik berwarna lilac yang diletakkan di bagian bahu.
View this post on InstagramA post shared by Emak Nur Asia Uno (@nurasiauno) on
Sementara sang suami tampil manly dengan setelan tuxedo warna hitam. Sandiaga memadukannya dengan kemeja putih, dasi maroon, kopiah hitam dan kacamata bingkai kotak yang menjadi signature-nya.
Sudah serasi belum?
Dream - Pesta politik sudah memasuki tahap debat Pilpers 2019 yang pertama. Acara berlangsung di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Kamis 17 Januari 2019.
Perhelatan debat itu menghadirkan pasangan Capres dan Cawapres Joko Widodo-Ma'ruf Amin serta Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Kedua pasangan hadir dengan tim pendukung masing-masing. Salah satu yang hadir di kerumunan adalah Nur Asia, istri Sandiaga Uno.
Sosoknya memang kerap menjadi sorotan publik. Kali ini, ia tampil kompak menemani sang suami.
Penampilan itu diabadikan di salah satu postingan akun Instagram @sandiuno.
Foto: Instagram @sandiuno
Keduanya memakai blazer hitam yang senada. Berbeda dari milik Sandiaga, blazer yang dipakai Nur lebih chic dengan aksen tikam jejak pada bagian kerah. Ada kancing yang menghiasi bagian depan.
Busananya juga dilengkapi dengan pin burung garuda dan logo tim Capres-Cawapres nomor 2. Warna merah pada pin senada dengan dasi maroon yang dipakai Sandiaga.
Outer itu dipadukan dengan kemeja warna biru muda. Kerudungnya sederhana, yakni hijab segi empat yang dililit pada bagian leher. Ia memakai warna senada untuk hijab, yakni biru pastel.
Celana trousers warna beige memberi sentuhan lembut yang berbeda dari busana serba hitam sang suami. Cantik, bukan?
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
Hasil Foto Paspor Shandy Aulia Pakai Makeup Artist Dikritik, Pihak Imigrasi Beri Penjelasan
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib