Sumber Foto: Instagram @khadija.omarr
Dream - Khadija Omar menjadi kontestan Miss World 2021 pertama yang berhijab. Gadis asal Somalia ini langsung menjadi perhatian dunia karena penampilan berbeda di antara peserta lain di ajang Miss World.
" Khadija Omar berusia 20 tahun. Mahasiswi jurusan psikologi, adalah kontestan berhijab pertama yang mewakili Somalia di Miss World 2021," tulis laman Miss Somali.
Dibesarkan sebagai pengungsi, Khadijah memahami beberapa kondisi iklim yang keras di Somalia. Seperti kekurangan air, kekeringan, serangan belalang, hingga banjir. Hal inilah yang membuat lebih dari 2,3 juta orang mengungsi.
Motivasi Khadijah mengikuti ajang Miss World ini karena dirinya terinspirasi setelah melihat Halima Arden, model Somalia yang berhasil menjadi perwakilan dari negaranya di panggung global.
Khadijah memiliki keinginan untuk mewakili gadis-gadis Muslim kulit hitam di majalah, acara televisi , film semakin berkembang. Mimpi ini akhirnya terwujud melalui platform Miss World Somalia.
Khadijah bekerja dengan UNHCR dan Aksi Pemuda Somalia dalam program mata pencarian dan pendidikan iklim, terutama untuk perempuan dan anak-anak.
Ia akan bekerja merelokasi orang-orang yang rentan dari pemukiman rawan banjir untuk para pengungsi dan pindah ke tempat yang lebih aman.
Para pengungsi akan diberikan tempat penampungan sementara. Pengungsi ini nantinya juga akan menerima perlengkapan bantuan darurat serta uang penggalangan dana bagi mereka untuk memulai kehidupan yang berkelanjutan setelah mereka direlokasi.
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Penampilan Alya Zurayya di Acara Dream Day Ramadan Fest 2023 Day 6
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Potret Luna Maya dan Cinta Laura Jadi Artis Bollywood, Hits Banget!
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah