Han Da-eun (Instagram @haaandw)
Dream - Kehadiran 'Love Distance' menghebohkan pecinta Korean Drama (K-drama) di Indonesia. Webdrama ini dimainkan para artis dari dua negara, Korea Selatan dan Indonesia.
Sineas Indonesia yang turut berperan dalam drama tersebut adalah Brandon Salim. Putra aktor senior Ferry Salim itu akan menjajal kemampuan akting saat berpasangan dengan artis korea, Han Da-eun.
Dalam cerita drama itu, Han menjadi pasangan Brandon. Meski tidak lancar berdialog menggunakan Bahasa Indonesia, Kemampuan Han dalam berperan mampu menghipnotis para penonton.
Tak cuma akting, wajah Han juga sangat mempesona. Nah, seperti apa sih kecantikan pasangan Brandon di serial ini? Berikut potretnya, dirangkum Dream dari Instagram @haaandw.
© Dream
1. Ini dia Han Da-eun lawan main Brandon. Di episode pertama 'Love Distance' menceritakan pertemuan keduanya.

2. Han Da-eun punya kecantikan yang mampu membuat hati pria berdesir. Tak heran deh, Brandon sukses bikin baper penggemarnya di Indonesia.

3. Meski usia sudah 28 tahun, wajahnya masih kayak gadis 17 tahun. Setuju kan?

4. Dengan riasan dewy dan sapuan lipstik glossy, Han Da-eun cantik seperti artis Korea lainnya.

5. Meski belum banyak membintangi drama di Korea, Han Da-eun pernah memerankan tokoh di beberapa serial terkenal. Salah satunya Good Wife, The Flower in Prison.

6. Cantik, modis, dan jago akting. Tiga kata yang menggambarkan sosok Han Da-eun.

© Dream
Dream - Brandon Salim membuat heboh para pecinta Korean Drama (K-drama). Sebab, anak Ferry Salim ini didapuk menjadi pemeran dalam sebuah webdrama berjudul Love Distance.
Love Distance merupakan drama kolaborasi antara Kakao TV dengan Blend Company. Drama ini menceritakan kisah cinta tiga pasangan beda kewarganegaraan yang ditayangkan melalui Youtube Channel, Space#.

Dalam drama itu, Brandon beradu peran dengan aktris asal Korea, Han Da-eun. Mungkin nama itu tak asing lagi untuk pecinta K-drama. Wanita 27 tahun ini pernah tampil dalam Good Wife.
Tak cuma dibintangi oleh Brandon, artis Tanah Air, Nimaz Dewantary, juga akan berperan dalam drama ini. Ada pula artis Korea lainnya, seperti Choi Ha Na, Min Chan GI, dan Park Nam, vloger asal Korea Selatan yang tinggal di Indonesia.

Dilansir oleh IMBC, tim produksi mengatakan keenam pemeran dalam Love Distance memiliki chemistry yang bagus. Saat syuting, para pemain dan staf bisa berkomunikasi baik dengan tim Indonesia.
" Web drama ini menjadi wadah baru pertukaran seni dan budaya Indonesia Korea Selatan lewat pasar mobile. Kami harap, semua penggemar dan juga penikmat drama Korea Selatan akan menikmati tayangan ini dengan baik," ujar tim produksi.

Love Distance akan tayang perdana 4 April pukul 17.00 WIB di channel YouTube Space Hashtag atau Space#. Channel ini sebelumnya dikenal dengan nama Kosong TV yang dikelola oleh Han Yoora, Youtuber Indonesia yang berasal dari Korea Selatan.
Nah, gimana pecinta K-drama sudah siap menanti web drama Brandon dan Nimaz?
Advertisement
Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri

Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu

Celetukan Angka 8 Prabowo Saat Bertemu Presiden Brasil

Paspor Malaysia Duduki Posisi 12 Terkuat di Dunia, Setara Amerika Serikat

Komunitas Rubasabu Bangun Budaya Membaca Sejak Dini


Hj.Erni Makmur Berdayakan Perempuan Kalimantan Timur Lewat PKK

Lihat Video Baut Kendur Thai Lion Air Saat Terbang yang Bikin Geger



Dari Langgar ke Bangsa: Jejak Sunyi Kiai dan Santri dalam Menjaga Negeri

Air Hujan di Jakarta Mengandung Mikroplastik, Ini Bahayanya Bagi Kesehatan Tubuh

Pria Ini Punya Sedotan Emas Seharga Rp233 Juta Buat Minum Teh Susu