Persahabatan Seleb Pria (Foto: Instagram/vincentrompies)
Dream – Kehadiran seorang sahabat tak jarang membuat hidup lebih bersemangat. Dukungan demi dukungan yang diberikan menjadi motivasi tersendiri. Persahabatan pun dapat berawal dari berbagai hal. Mulai dari teman sekelas hingga rekan kerja.
Seperti halnya dereten selebriti pria yang menjalin persahabatan dengan rekan kerja di dunia hiburan. Dipertemukan dalam proyek yang sama, membuat kedekatan mereka kian terjalin. Tak sedikit pula yang sudah bersahabat selama puluhan tahun.
Banyak hal yang mereka lakukan bersama. Seperti berbagi cerita hingga membuat bisnis bereng. Tak ayal, kekompakan para seleb pria tersebut menjadi inspirasi bagi para penggemarnya.
Bagaimana potret persahabatan mereka? Simak ulasannya berikut ini.
© Foto: Instagram/vincentrompies
Vincent Rompies dan Desta Mahendra menjalin persahabatan sudah cukup lama. Persahabatan keduanya bermula saat mereka tergabung dalam band Club Eighties tahun 1998 silam. Hingga kini keduanya masih tetap kompak bekerja dalam proyek yang sama.
© Foto: Instagram/ferdinan_sule
Persahabatan Sule dan Andre Taulany terjalin kian erat. Bermula dari rekan kerja, kini mereka kompak saling mendukung satu sama lain. Tak hanya itu, mereka juga kerap membuat konten YouTube bersama.
© Foto: Instagram/mr_enda_ungu1
Ungkapan brother goals cocok disematkan untuk Pasha dan Enda. Persahabatan mereka bermula saat merintis band Ungu. Kendati kini Pasha memilih untuk terjun di politik, tak membuat persahabatan mereka retak.
© Foto: Instagram/chicco.jerikho
Chicco Jerikho dan Rio Dewanto menjalin persahabatan sejak syuting film Filosofi Kopi. Persahabatan mereka pun terjalin kian erat. Bahkan keduanya tengah merintis bisnis bersama.
© Foto: Instagram/baimwong
Persahabatan Raffi Ahmad dan Baim Wong tak perlu diragukan lagi. Kendati sudah sama-sama berkeluarga, mereka masih terlihat kompak. Bahkan, beberapa waktu yang lalu keduanya kompak liburan bareng nih.
© Foto: Instagram/rubenonsu
Persahabatan Ruben Onsu dan Ivan Gunawan bukan lagi rahasia umum. Mereka pun kerap menghabiskan waktu bareng dengan saling berkunjung ke rumah masing-masing.
© Foto: Instagram/derbyromero
Afgan Syahreza dan Derby Romero rupanya sudah sejak lama menjalin persahabatan. Sama-sama bersuara indah, semakin menambah kedekatan mereka. Tak hanya sekadar saling bertukar pikiran, mereka juga memiliki banyak kesamaan.