Bocah di Foto Itu Kini Jadi Sosok Tenar Bergelimang Harta

Reporter : Nur Ulfa
Minggu, 1 April 2018 14:32
Bocah di Foto Itu Kini Jadi Sosok Tenar Bergelimang Harta
Sering pamer kekayaan di sosial media.

Dream - Nasib seseorang siapa yang tahu. Dulu hanya anak kecil polos serta lugu, nyatanya sekarang menjadi sosok yang tenar dan menyita perhatian publik.

Ya, sosok itu adalah pengacara kondang, Sunan Kalijaga. Pria yang kerap memamerkan harta di sosial media itu semasa kecil memiliki wajah imut menggemaskan.

Hal itu terungkap dari foto yang posting Sunan di akun instagramnya. Ayah Salmafina itu melingkari wajah anak kecil yang tengah berfoto bersama keluarga, dengan namanya sendiri.

Sunan mengunggah foto tersebut bertepatan di saat dia tengah berulang tahun, 30 Maret 2018 kemarin.

Wajah Sunan Kalijaga saat kecil

Melihat foto Sunan di masa kecil, warganet langsung berkomentar. Tak sedikit yang memuji, wajah Sunan sudah terlihat keren dari kecil.

" Berarti bang Sunan sejak kecil sudah keren ya," kata akun @Fahmi.

" Cakep Pisan bang Sunan," kata akun @Asep.

" Pak Sunan ganteng dari kecil, Sukses dan Berkah amin," tulis akun @rinaherlina.

1 dari 3 halaman

Satu Wanita di Foto Itu Kini Jadi Artis Terkenal yang Suka Pakai Barang Super Mahal, Coba Tebak?

Satu Wanita di Foto Itu Kini Jadi Artis Terkenal yang Suka Pakai Barang Super Mahal, Coba Tebak? © Dream

Dream - Kristina, penyanyi dangdut yang satu ini dikenal sebagai salah satu selebritis yang bergaya glamor. Tak jarang Kristina kerap menenteng tas bermerek seharga ratusan juta rupiah.

Namun siapa sangka jika penampilan Kristina zaman dulu sangat sederhana. Hal itu terlihat dari unggahan salah satu fotonya di akun Instagram miliknya @kristinadangdut pada Senin, 5 Maret 2018.

Di foto itu Kristina terlihat mengenakan seragam putih abu-abu. Saat itu ia masih mengenyam pendidikan di SMEA N 10 Jakarta.

" Masa sekolah seragam putih abu2 SMEA Negeri 10 JAKARTA," tulis Kristina.

Tak ada kesan glamor dalam foto tersebut. Namun ia tetap dipuji cantik oleh netizen.

Kristina sendiri sudah menekuni dunia menyanyi sejak ia berumur belasan tahun. Sejak masih sekolah, Kristina sudah mennyanyi dari panggung ke panggung.

Awalnya, ia menyanyikan lagu beraliran pop dan rock, namun lambat laun ternyata tawaran menyanyi lagu dangdut lebih banyak.

2 dari 3 halaman

Bayi Berblankon Ini Sekarang Punya Acara TV dengan Rating Tertinggi di Indonesia

Bayi Berblankon Ini Sekarang Punya Acara TV dengan Rating Tertinggi di Indonesia © Dream

Dream - Lucu dan menggemaskan. Dua kata inilah yang menggambarkan sosok balita dalam gendongan perempuan di dalam foto ini.

Dalam foto itu, tampak seorang balita laki-laki yang digendong oleh wanita berbaju merah. Dia mengenakan blankon warna cokelat.

Wajahnya menghadap ke arah kamera. Mata sipit dan pipi yang berisi membuatnya terlihat imut.

roy kiyoshi

Rupanya, balita laki-laki itu adalah Roy Kiyoshi. Dia adalah paranormal yang tengah naik daun di pertelevisian Tanah Air.

Foto yang diunggah olehnya pada 12 Februari 2018 itu saat Roy masih kecil. Dia berpose bersama ibunda.

Roy kini menjadi paranormal yang dikenal banyak orang. Apalagi sejak tampil di reality showberjudul 'Karma' di salah satu stasiun televisi. Acara itu bergenre misteri dan membahas karma baik dan buruk.

Dalam tayagan berbau ini, Roy diminta untuk mengungkap kisah hidup para partisipan berdasarkan tanggal lahir mereka. Dalam acara itu juga, Roy ditemani oleh Robby Purba.

roy kiyoshi

Postingan ini tentu dibanjiri komentar warganet. Banyak yang memuji ketampanan Roy dalam foto tersebut.

" Gantengnya gak pernah luntur,"  tulis akun @theresa.angels.

roy kiyoshi

"  Anda ada turunan jawa ya mkanya bisa bhsa jwa, keren inggris pun bisa, cool paranormal," kata akun @marsellaanis877.

"  Foto kecilnya lucu bgt sampe skrg tambah gemesin. Pngn nyubit pipinya," timpal @sofie.bj.9.

3 dari 3 halaman

Dulu Penampilannya Begini, Pernah Jualan Gorengan, Siapa Sangka Ia Kini Jadi Artis

Dulu Penampilannya Begini, Pernah Jualan Gorengan, Siapa Sangka Ia Kini Jadi Artis © Dream

Dream - Roda kehidupan selalu berputar, kadang di bawah dan adakalanya berada di atas. Hal itulah yang dialami oleh salah satu selebritis Tanah Air.

Kegetiran hidup semasa kecil, membuatnya menjadi pekerja keras yang tangguh dan tak kenal menyerah. Banting tulang, menjadi makanan sehari-hari untuk anak kecil seuisianya.

Dilansir dari serumpi.com, artis yang memulai karier sebagai komedian dan kini lebih dikenal sebagai presenter, dulu akrab dengan dunia kaki lima. Menjalani profesi sebagai penjaja gorengan keliling.

Selama hampir 20 tahun, ayah satu anak ini berjualan combro dan gorengan keliling.

Denny Cagur

Dialah Denny Wahyudi tenar dengan nama panggung, Denny Cagur. Meniti karier dari bawah, pintu sukses Denny terbuka saat bersama dua temannya membangun grup lawak Cagur.

Sukses membentuk kelompok lawak Cagur, kepanjangan dari Calon Guru, kehidupan Denny tak lantas berubah.

Cagur dirintis Denny bersama Narji dan Wendy pada tahun 1997. Kala itu, ia merasa sudah sangat bersyukur meskipun hanya mendapat bayaran nasi kotak, honor tak seberapa.

Untuk sampai ke lokasi syuting, Denny juga harus mengeluarkan tenaga ekstra. Pontang-panting mengejar metromini demi tepat waktu saat tiba di tempat syuting.

Kini, Denny boleh bernapas lega menikmati keberhasilan usahanya.

Tak sekadar mendapatkan popularitas, namun ia juga berhasil membangun hunian mewah bak istana megah. Terdiri dari tiga lantai, yang dibangun di atas tanah seluas 1000 meter.

Denny Cagur

Rumah mewah Denny ini ditaksir bernilai Rp15 miliar. Dilengkapi dengan berbagai fasilitas mewah, rumah Denny dikabarkan memiliki taman, kolam renang serta sebuah ruang karaoke.

Serumpi

Beri Komentar
Jangan Lewatkan
More