Utisah, Ibunda Lina Menceritakan Kehidupan Putrinya (Foto: Youtube @status Selebriti)
Dream - Tiga hari paska meninggalnya Lina Jubaidah, mantan istri komedian Sule, orang tua almarhumah mengutarakan perasaannya yang tak sulit menjalin komunikasi dengan putrinya. Ibunda Lina, Utisah mengaku tak pernah mengetahui kabar Lina hingga akhirnya meninggal dunia.
" Nggak tahu sakitnya sakit apa," ujar Utisah dilihat Dream dari tayangan youtube akun Status Selebriti, Rabu, 8 Januari 2019.
Tak hanya soal penyakit yang diidap putrinya, Utisah yang hari itu ditemani putri bungsunya, Ariani juga mengatakan tak pernah diberi tahu jika mendiang Lina telah melahirkan.
" Boro-boro sakit, melahirkan saja tak diberi tahu," ungkapnya.
Sambil memegang dadanya, Utisah mengaku sakit dengan kondisi hubungannya dengan LIna semenjak putrinya tersebut menikah dengan Teddy.
" Siapa yang nggak sakit, kok sakit sampai tidak dikasih tahu orang tua," paparnya.
Sementara itu, Teddy mengatakan jika hubungan istrinya dengan keluarga memang tidak terlalu dekat. Selain itu, Teddy menilai keluarga Lina tak menyetujui pernikahannya tersebut.
" Itu dia nggak setuju sama saya. Karena masih memikir sama millionaire, lebih enak tidur ibaratnya di kraton," kata Teddy.
Padahl lanjutnya, Lina bukan sosok wanita matere dan memikirkan harta. " Beliau sendiri sudah ahli ibadah,"
(Sah, Youtube/Status Selebriti)
Dream - Sule mengatakan sempat mendengar informasi dari keluarga mantan mertuanya terkait kondisi kesehatan mantan istrinya, Lina Jubaidah. Dari penuturan keluarga, Lina dikabarkan sering sakit-sakitan sejak menempati rumah baru bersama suami barunya, Teddy.
" Tapi menurut informasi dari keluarga ternyata sering sakit sejak tinggal disitu (bareng Teddy)," kata Sule dikutip Dream dari Youtube KH INFOTAINMENT, Selasa 7 Januari 2020.

Meski dikabarkan sering sakit, lanjut komedian bernama asli Entis Sutisna ini, pihak keluarga tak ada satupun yang diberi tahu jika Lina saat terpapar sakit.
" Mamanya tidak tahu," kata dia.
Menurut Sule, keluarga seharusnya diberi kabar jika memang Lina tengah diserang sakit. Namun, lanjut Sule, informasi tersebut baru sebatas kabar yang didengarnya. Dia menyarankan untuk bertanya langsung kepada pihak keluarga terkait informasi itu.
" Silahkan tanya ke keluarganya takutnya saya nanti salah. Tidak ada yang dikasih tahu (tertutup) ya," ujarnya.
" Seharusnya kan keluarganya dikasih. Anak-anak juga tidak tahu kalau lagi sakit. Saya juga anak-anak bantuan mamanya."
Selama membina rumah tangga dengan dirinya, Sule mengungkapkan mengenal Lina sebagai sosok wanita yang jarang diterpa sakit. Satu-satunya penyakit yang sering dialami Lina adalah flu, batuk, serta menggigil.
" Dia (Lina) tidak pernah sakit. Sebetulnya dia kalau sakit flu, batuk, menggigil gitu doang. Dia kalau menggigil obatnya diselimutin yang banyak asal hangat saja, sembuh lagi sampai tidur," ucapnya.
Sementara itu Lina, suami Teddy mengatakan istrinya tak pernah mengeluhkan tentang kondisi kesehatannya setelah menghabiskan tahun baru bersama keluarga Sule.
Teneng, adik almarhumah Lina menggambarkan jika pihak keluarga melihat perbedaan sifat dari Sule dan suami baru mendiang kakaknya, Teddy.
" Kalau kang Sule hadir, di mata keluarga (Lina) salut, dia menghormati walaupun udah berpisah dan sama keluarga sampai sekarang baik," ungkap Teneng dikutip dari Kapanlagi.com.
Menurut Teneng, Sule selama ini terus menjaga komunikasi dengan ibunda Lina, meski sudah tak lagi berstatus menantu.
" Makanya dari mata keluarga dia tetap baik, tetap tanggung jawab, bener-bener tanggung jawab penuh. Komunikasi pun masih terus, apa lagi sama mama (mertuanya) tetap sayang sampai sekarang," ujarnya.
Sifat berbeda, masih kata Tenang, diperlihatkan suami baru Lina Jubaidah, Teddy. Dari awal hingga jenazah sang kakak dimakamkan, Teddy dituding kurang perhatian pada keluarganya.
" Beda jauh, dia nggak peduli, nggak ada WhatsApp, telepon nggak diangkat. Padahal udah dipanggil untuk tahlilan disini, apa lagi wawancara sama media gini dia nggak mau, malah menghindar," tutur Teneng.
(Sah, Sumber : youtube.com/KH INFOTAINMENT)
Dream - Teddy, suami Lina Jubaedah, akhirnya angkat bicara soal kabar yang menyebut dirinya sebagai pebinor alias perebut istri orang. Diketahui, almarhum Lina merupakan mantan istri komedian Sule.
Teddy membantah julukan pebinor yang disematkan kepadanya. Dia menyebut, Lina mengunggat cerai Sule karena ketidaknyamanan. Bukan karena berselingkuh ataupun hadirnya orang ketiga.
" Kenapa cerai? Biar terbuka, agar jangan dengar hoaks atau kiri kanan, pemberitaan yang dimanipulasi. Kalau dilihat di situ Bunda Linda ngajuin perceraian karena itu dia ya ada ketidaknyamanan," kata Teddy dikutip Dream dari Cumicumi.com, Senin 6 Januari 2020.

foto : @putridelinaa
Teddy bisa membuktikan klarifikasinya ini benar. Menurutnya, saat bertemu dengan Lina, ibu dari penyanyi Rizky Febian itu dalam keadaan tertekan dengan pernikahannya sebelumnya.
" Makanya pas di situ kalau dibilang pelakor (pebinor) mungkin itu orang-orang yang haters, netizen. Saya masih banyak membuktikan. Karena waktu itu Bunda Linda dalam tekanan, kayak down banget, stres," kata Teddy.
Teddy mengatakan almarhum istrinya bahkan sempat meminta maaf kepadanya, karena rumah tangganya dengan Sule terus dikait-kaitkan.
" Kamu jadi kebawa-bawa, maafin padahal kamu baru pulang dari Amerika, kenapa kamu jadi kebawa-bawa ini (masalah perceraian dengan Sule)," kata Teddy menirukan almarhum Lina.
Teddy mengaku menjalni hubungan dengan Lina saat masa iddah perceraiannya dengan komedian bernama asli Entis Sutisna telah berakhir.
Teddy juga menunjukan akte pernikahannya dengan Lina yang digelar pada 29 Januari 2019.
" Masa iddah sudah lewat juga. Nah ini akad nikah dilangsungkan tanggal 29 Januari 2019," tuturnya.
Selain itu, Teddy menjelaskan pernikahan dengan Lina sengaja di gelar secara sederhana. Dia dan Lina sebenarnya ingin menggelar resepsi pernikahan, namun sebelum resepsi digelar Sang Pencipta memanggil Lina.

" Kita nikahan di KUA, masjid daerah sini juga. Nikah (dihadiri keluarga saja) tidak di open. Rencananya di Open, tadinya bunda Lina mau beli Villa di daerah Purwakarta. Nah di sana halaman luas resepsi disitu sama anak-anak pas lagi ngumpul,' tuturnya.
Sumber : youtube.com/Cumicumi
Dream - Rizky Febian mempersembahkan video sebuah lagu untuk mengenang mendiang ibunda, Lina Jubaidah yang meninggal dunia pada Senin, 6 Januari 2020. Unggahan video ini sekaligus menjadi posting perdana pria yang disapa Iky dua hari setelah Lina tutup usia.
Sebelumnya, Iky sempat mengunggah sebuah foto Lina dengan aura bahagia sambil mengucapan kerinduannya pada mendiang.
Melalui akun instagramnya, pria berusia 21 tahun ini menyanyi sembari memetik gitar. Sambil memejamkan mata, Iky melafalkan setiap lirik lagu itu dengan penuh penghayatan.
Lirik lagu Iky untuk Lina banyak berisi permohonan maaf kepada sang bunda. Salah satu liriknya menyampaikan tentang penyesalan pemuda asal Bandung tersebut.

" Dan tetap tersenyum padaku. Ku menyesal selalu mematahkan kata-katamu. Ku sadari kau begitu sangat berarti. Ibu...mohon maaf atas perbuatan dan kelakuan diriku," senandung Iky dikutip Dream dari akun instagramnya, Rabu 8 Januari 2019.
" Ibu....ku sadar, kau berikan ketulusan yang berarti ooh Ibu. Ibu....," .
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh ????? F £ ???? (@rizkyfbian) pada
Unggahan putra pertama dari komedian Entis Sutisna atau Sule ini langsung dibanjiri komentar warganet. Mereka ikut bersedih atas lagu yang dibuat Iky untuk ibundanya.
" turut berduka cita iky, yg tabah," tulis akun @sherylsheinafia.
" turut berduka @rizkyfbian @ferdinan_sule," kata akun @raffinagita1717.
" Turut berduka cita Ky, doa yang terbaik untuk beliau di atas dan yang tabah bro," tulis akun @ahmadabdmusic.
Dream - Rizky Febian, putra dari komedian Sule merasa ada kejanggalan dalam meninggalnya sang ibu, Linda Jubaidah. Pelantun Kesempurnaan Cinta itu memutuskan untuk membuat laporan yang disampaikan ke Polrestabes Bandung, Jawa Barat.
Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Saptono Erlangga, membenarkan informasi adanya laporan dari Rizky Febian. Laporan tersebut disampaikan ke Polrestabes Bandung pada Senin, 6 Januari 2020.
" Dari laporan itu saudara Rizky menyampaikan adanya kecurigaan kematian tidak wajar oleh almarhumah lbu Lina," kata Saptono saat dihubungi awak media, Selasa, 7 Januari 2020.
Dalam laporan perihal kejanggalan meninggalnya Lina, Saptono mengungkapkan Iky tak menyebutkan pihak yang terlapor atas musibah yang baru menimpa keluarga Sule tersebut.
" Belum ada terlapor, jadi baru melapor adanya kejanggalan dari kematian almarhumah," tutur dia.
Saat ini, papar Saptono, pihak kepolisian Polrestabes Kota Bandung akan mendalami laporan yang disampaikan Rizky Febian.
" Dari laporan itu penyidik polrestabes Bandung akan mendalami, menindaklanjuti atas laporan dari saudara Rizky," ungkapnya.(sah)
Dream - Sule menyatakan keheranannya dengan penyakit kronis yang menyebabkan mantan istrinya, Lina Jubaidah, meninggal dunia. Selama mengenal mendiang, Sule merasa Lina tak memiliki penyakit serius.
Menurut Sule, selama menjadi istrinya, Lina tidak pernah memiliki riwayat sakit serius. Malahan, mendiang termasuk sosok wanita yang jarang sakit.
" Dia tidak pernah sakit. yang saya tahu dia sakitnya menggigil kaya kedinginan seperti itu," kata Sule dikutip Dream dari Youtube Cumi-Cumi, Selasa, 7 Januari 2020.
Saat diserang menggigil seperti itu, lanjut Sule, Lina biasanya berusaha menghangatkan badan dengan menggunakan banyak selimut. " Mungkin suaminya tidak tahu," ujarnya.
Pria bernama asli Entis Sutisna ini mengaku kaget saat mendengar sang mantan meninggal secara tiba-tiba. Apalagi penyebab meninggalnya Lina disebabkan penyakit yang sudah lama diidapnya.
Penasaran dengan penyebab kematian mantan istrinya tersebut, Sule rencananya akan mendatangi rumah sakit, tempat terakhir kali Lina diperiksa sebelum meninggal.
Dari penuturan anaknya, Putri Delina, Lina diketahui sempat menjalani visum untuk mengetahui penyebab meninggal. Visum sendiri dilakukan atas rekomendasi dokter yang memeriksa Lina saat diantarkan pihak keluarga.
" Untuk itu saya belum tahu ya (penyebab kematian Lina), karena nanti mungkin saya juga akan ke rumah sakit karena sempet divisum, kita juga pengen lihat (hasil) visumnya seperti apa," ungkap Sule.