Pose Tidur Zaskia Gotik dan Sirajuddin yang Baru Nikah Disorot

Reporter : Nur Ulfa
Senin, 4 Mei 2020 10:47
Pose Tidur Zaskia Gotik dan Sirajuddin yang Baru Nikah Disorot
Keduanya tidur beralaskan karpet.

Dream - Sirajuddin Mahmud kerap membagikan momen-momen mesra bersama sang istri Zaskia Gotik, saat keduanya berada di rumah.

Seperti yang dilakukan Sirajuddin baru-baru ini, ia mengungah foto saat tidur berdua dengan Zaskia. Uniknya keduanya tidur bukan di tempat tidur, melainkan di atas karpet.

Uniknya lagi busana yang dikenakan keduanya. Zaskia tidur sambil ditutupi kain selimut, sedangkan Sirajuddin mengenakan kaos putih dipadu kain sarung.

" Sunday Funday," tulis Sirajudin melengkapi foto yang diunggah.

Sira


Meski tidur beralaskan karpet, namun keduanya tetap terlihat romantis. Mereka tidur tengkurap namun sambil berpegangan tangan.

Unggahan ini langsung jadi perbincangan netizen. Mereka ramai mengomentari pasangan yang baru saja menikah 22 April 2020.

" Mau tidur aja pegangan tangan, iri," kata akun benhackgain33.

" Sarungnya bikin nyaman itu sweeet banget pasangan baru ini," kata akun yustianas.

" Manten baru lucu banget, tidur di ruang tamu tv. Nunggu sahur ya, siap pake kaon sarung lagi kaya pulang ronda," kata akun lina.may

1 dari 5 halaman

Bandingkan Suami dengan Vicky Prasetyo, Zaskia Gotik: Ya Elah, Jauh...

Dream - Zaskia Gotik akhirnya mau terbuka tentang pernikahannya dengan Sirajuddin Mahmud. Penyanyi dangdut itu bahkan membandingkan kepribadian suaminya dengan mantan tunangannya yang juga selebriti, Vicky Prasetyo.

Diundang Raffi Ahmad sebagai bintang tamu program channel Youtube Rans Entertainment, Zaskia mengungkapkan jika suaminya lebih royal dibandingkan tunangannya terdahulu. Selama pacaran hingga menjadi istri Sirajuddin, Zaskia mengaku tidak pernah keluar uang sedikit pun.

" Komitmen dia dipegang banget, terus dia enggak pernah misalnya apa-apa itu dari hal kecil, duit dari cewek dia enggak pernah, dia selalu menanamkan apapun milik cewek enggak boleh keluar duit," kata Zaskia Gotik kepada Raffi Ahmad di chanel youtube Rans Entertaiment.

Mendengar pernyataan Zaskia, Raffi Ahmad dibuat kaget. Ia pun menegaskan kembali apakah memang seluruh kebutuhannya dibayarkan oleh Sirajuddin.

" Semua (dia)," jawab Zaskia menjawab keheranan Raffi.

2 dari 5 halaman

Beda Banget dari Vicky

Melihat sifat Sirajuddin yang seperti itu, Raffi lantas teringat dengan sosok Vicky Prasetyo yang merupakan mantan tunangan Zaskia Gotik.

" Beda berarti dong dia sama vicky Prasetyo," tanya Raffi.

Wanita asal Cikarang ini lantas menjawab jika kepribadian dan sifat suaminya dengam Vicky sangatlah bertolak belakang.

" Jauh jauh, lu nyambungin sama itu (Vicky) yaelah Beli somay aja gua disuruh bayar sendiri," canda Zaskia.

" Parah vicky nih parah banget," kata Raffi sambil tertawa.

(Sah, Youtube Rans Entertainment)

3 dari 5 halaman

Lama Diam, Imel Putri Bicara Soal Pernikahan Mantan Suami dan Zaskia Gotik

Dream - Untuk pertama kalinya, mantan istri Sirajuddin Mahmud, Imel Putri, angkat bicara mengenai pernikahan mantan suaminya itu dengan penyanyi dangdut Zaskia Gotik. Kemunculan Imel tersebut untuk menegaskan jika keputusan Sirajuddin menikah sama sekali bukan menjadi urusannya saat ini.

" Saya dengan Zaskia atau siapa perempuan yang menikah dengan papanya Kila itu tidak ada urusannya dengan saya,"  kata Imel Putri dikutip Dream dari Tayangan Silet, Selasa 28 April 2020.

Imel mengatakan dia selama ini memang memilih untuk tak berkomentar soal hubungan mantan suaminya dengan Zaskia Gotik yang berakhir di pelaminan. Saat itu Imel merasa statusnya bukan seorang  artis jadi tidak merasa harus memberikan klarifikasi apapun.

" Selama ini aku diam, aku bukan artis jadi selamanya aku diem tapi semakin diam opininya kesana kemari. Jadi ya sudah mulai sekarang aku buka klarifikasi,"  

Menurut Imel, keputusannya untuk memberikan klarifikasi pun dilakukan dengan terpaksa karena opini yang beredar sudah semakin melebar. 

" Mungkin ini waktunya aku berbicara di Media supaya netizen tidak semakin julid," imbuhnya.

4 dari 5 halaman

Imel mengaku sudah lama mengenal Zaskia Gotik sejak 2015 lantaran pergaulan sesama artis. Bahkan Gotik juga sempat menjadi model untuk baju-baju rancangannya. Mantan pesinetron yang kini telah berhijab itu mengaku mengenal Zaskia Gotik dari asisten pemilik goyang itik ini.

imel putri© Dream

" Aku kenal Zaskia karena asisten dia teman aku juga. Kenal sama Gotik bukan baru, sekitar tahun 2015. Pas kemarin dia pakai baju aku, belum tahu kalau dekat (Sirajuddin)," kata dia.

Imel juga memastikan Zaskia bukan orang ketiga dalam rumah tangganya. Dia menyebut pernikahan yang terjadi antara Sirajuddin dan Gotik semata dikarenakan jodoh yang merupakan rahasia Allah.

“ Jodoh di tangan Tuhan. Kita sebagai mantan enggak berhak apa-apa, begitu juga kalau saya punya suami, beliau (Sirajuddin) enggak punya hak apa-apa,” jelasnya.

5 dari 5 halaman

Pesan Buat Mantan Suami

imel putri© Dream

Foto : @imelpc

Mantan pemain FTV ini memberikan pesan kepada mantan suaminya Sirajuddin agar tidak terlalu mengekspos putri hasil pernikahan mereka yang sudah berusia 8 tahun. Alasannya, Sirajuddin kerap diberitakan sebagai pengusaha kaya raya.

“ Saya bilang jangan terlalu mengekspose anak karena lagi bahaya, karena diperbincangkan kamu kaya raya betul. Saya khawatir sama anak," kata Imel.

Salain itu, Imel meminta kepada mantan suaminya tidak lupa kewajiban sebagai ayah dari putri mereka.

“ Sama papanya (ayah putri), selesaikan tanggung jawab dengan baik untuk masa depan anaknya dan kepada saya juga sebagai mantan (istri),” tuturnya.

(Sumber : youtube.com)

Beri Komentar