Via Vallen (Foto : @viavallen)
Dream - Via Vallen mendapat sorotan usai wajahnya tertampang di akun Instagram resmi Manchester United. Dalam foto itu, Via tampak sedang bernyanyi sambil memakai jersey hitam MU dipadu celana hitam.
Menariknya lagi, akun tersebut membuat caption menggunakan Bahasa Indonesia dan Jawa. Juga menyinggung soal lirik lagu Jawa Koplo ala Via Vallen.
" Seperti lirik dari salah satu lagu andalannya; Sak tenane aku iki pancen tresno awakmu @ViaVallen yo pancen tenanan tresno karo MU #ViaVallen @weareunited," tulis akun @manchesterunited pada caption dikutip Dream, Minggu 14 Maret 2021.
Unggahan Manchester United itu langsung mencuri perhatian netizen Indonesia. Mereka terkejut dengan postingan @manchesterunited.
Begitu juga dengan sederet artis yang ikut mengomentari unggahan akun @manchesterunited seperti Pandji Pragiwaksono dan Jeff Smith.

" mantap market Indonesia langsung bergejolak," kata Pandji Pragiwaksono
" Buseng buseng admine wong jowoo toh," kata Jeff Smith.
" INI ADMIN KENAPA HEY," tulis akun @ticoalucindy.
" Auto orang indo ke sini semua coment," tulis akun @syaidhanraffa.
Dream - Via Vallen menunjukan penampilan barunya di feed Instagramnya. Dalam foto itu, penyanyi asal Sidoarjo itu berpose dduk dengan menyangga dagunya dengan satu tangan.
Via tampil dengan makeup. Rambut yang disemir pirang dibiarkan terurai. Tatap matanya tajam. " Sunday mood ????#viavallen," tulis Via Vallen.
Unggahan pelantun tembang Sayang ini langsung ramai dikomentari warganet. Mereka membanjiri kolom komentar pujian kepada Via Vallen karena penampilan terbaru itu semakin cantik.
© © Via Vallen
" cantikkkk kebangetaaannn," kata akun @ozakiozaduoserigala.
" Ayune rek , rambute kwe bagus," kata akun @jihan.ayund4_vv.
" Ya Allah,ayune mbakk," tulis akun @joshua_nur_ali_musyaffa.
" Ya ini yang bikin sunday mood," tulis akun @khoirulrizqi997.
Dream - Unggahan Via Vallen mendadak ramai dikomentari warganet. Ini lantaran Via Vallen tampil dengan pakaian muslim lengkap dengan hijab saat jalan-jalan malam di Yogyakarta.
Selain pakaian, yang menarik perhatian adalah sosok misterius di belakang Via Vallen dan anak laki-laki di sebelahnya. Sosok misterius itu adalah penampakan sosok seperti Kuntilanak dengan pakaian putih, rambut dan kuku yang panjang.
Uniknya, pelantun tembang 'Sayang' ini tampak tersenyum bahagia sambil mengacungkan dua jari tangannya. Tapi jangan salah sangka dulu, sebab penampakan tersebut bukannya asli melainkan hanya seseorang yang berpakaian seperti Kuntilanak.
© © Unggahan Via Vallen
" Ini kah yang dijenengkan KUNTILANANG #viavallen," tulis Via Vallen dikutip Dream, Kamis 12 November 2020.
Unggahan wanita asal Sidoarjo Jawa Timur ini langsung ramai dikomentari warganet. Mereka menyebut sosok yang ada di belakang Via Vallen.
" Kuntilunukk mbk," tulis akun @herlina_vallen.
" Gak takut apa mb? malem2 liat hantu (walau boongan) , kalo aku sih kebayang bayang smp gk bisa tidur," kata akun @princesspopkoplo.
" Ngeriii kak.... jdi kebayang" nih ntar tdr nya," tulis akun @vyanisty28.
Dream - Penggemar Via Vallen, Rajasa Yuda, mengungkap cerita pertemuannya dengan sang idola. Pria itu tak menyangka mendapatkan perlakuan baik dari pelantun tembang Sayang tersebut.
Rajasa mengaku bertemu dengan Via Vallen saat liburan. Ia awalnya meminta foto kepada Via Vallen. Namun saat itu Via Vallen memintanya menunggu.
Disaat menunggu, Rajasa tak menyangka kalau wanita bernama asli Maulidia Octavia itu menghampirinya untuk berfoto.
© © Dream
" Pernah ketemu pas dia liburan, aku minta foto, dia bilang sebentar terus akhirnya nunggu dan dia yang nyamperin, jadi foto bareng nggak? sumpah baik banget," kata akun Rajasa Yuda.
Kisah pertemuan Via Vallen dan fans tersebut langsung viral. Banyak yang ikut berkomentar usai diunggah lagi oleh akun gosip @ifotainment. Tak sedikit yang membagikan kisahnya saat bertemu Via Vallen.
" Emang baik banget sihh mbakpia ini dripda si mantannya cak malik," tulis akun @nurjee24.
" Temenku pernah ketemu dia, Min ... kata temenku baik banget, gak sombong. Trus ramah, lembut. Temenku yg awalnya gak ngefans malah ngefans sama dia krn sikap dia ke orng2," tulis akun @cutannisamedhina.
" Dia memang baik. Tapi kadang netijen yg hati nya kotor suka menjelek" kan," kata akun @vivin6569.
Dream - Via Vallen menyampaikan permohonan maaf kepada penggemarnya dan fans artis KPop, IU, terkait video klip terbarunya yang dituding menjiplak klip penyanyi asal Negeri Ginseng itu. Akibat video tersebut Via dikabarkan diserang fans IU dari seluruh dunia.
Lewat unggahan insta stories akun Instagramnya, Via baru menyadari jika video klip dari single terbarunya sangat mirip dengan MV (Music Video) dari IU.
" Aku minta maaf soal MV terbaru aku yang ternyata memang muiripp bangett sama MVnya IU," tulis Via, Sabtu, 24 Oktober 2020.
Seperti diketahui Via baru saja merilis single baru berjudul Kasih Dengarkanlah Aku, hasil kolaborasi dengan Dyrgda Dadali. Klip tersebut diketahui baru dirilis 19 jam yang lalu oleh Ascadamusik dan menduduki rangking 40 di daftar video terpopuler Youtube.
Penyanyi asal Sidoarjo itu memastikan tak ada unsur kesengajaan dalam pembuatan video klip tersebut. Dia juga menegaskan bukan penggemar sejati KPop.
" Jd gak banyak tau soal MV kpop, (Kebanyakan MV kpop yg aku liat cm punya blackpink doang)" tulisnya.
Via juga memastikan akan langsung menolak membuat konsep video klip single terbarunya itu jika diketahui menjiplak karya orang lain. " Sudah pasti 100 % bakalan minta ganti konsep,"
Bahkan dengan sadar Via mengakui malu dengan kejadian yang dialami dengan video klip tersebut. " Jujur aku MALU banget pas tau," tulis Via sambil memberikan emoji wajah lesu.
Dengan permohonan maaf ini, Via juga berjanji akan langsung meminta menurunkan video klip tersebut. Dia berharap kejadian ini akan menjadi pembelajaran ke depan agar tak terulang lagi.
" Sekali lagi, dr lubuk hati yg paling dalam, aku mohon maaf yg sebesar besarnya," tulisnya.