Ilustrasi Guru Mengajar Di Pedalaman (Foto: Pixabay.com)
Dream – Peringatan Hari Guru Nasional diperingati setiap tanggal 25 November. Hari Guru Nasional ditetapkan berdasarkan keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994 dan UU Nomor 14 Tahun 2005 tentang guru dan dosen. Tanggal itu dipilih sebagai peringatan yang bersamaan dengan ulang tahun PGRI.
Perayaan Hari Guru Nasional dilakukan untuk memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada jasa para guru se-Indonesia. Guru dari di seluruh pelosok negeri berperan besar dalam mencerdaskan anak-anak bangsa. Tanggal 25 November didedikasikan khusus untuk para guru yang telah berjuang baik dalam kelengkapan maupun keterbatasan fasilitas yang dimiliki.
Kegiatan mendidik merupakan aktivitas para guru yang mulia. Mereka membagi ilmu, kebijaksanaan, dan membangun generasi bangsa yang mampu mengemban amanah di masa mendatang. Guru mengajar dan mendidik para murid dengan penuh perhatian dan kesabaran, maka dari itu kerja keras mereka harus diakui oleh masyarakat.
Untuk memberikan apresiasi, maka kita sebaiknya memberikan ucapan selamat Hari Guru dari hatimu yang paling dalam atas jasa-jasanya. Berikut kumpulan ucapan Selamat Hari Guru Nasional yang dilansir dari berbagai sumber.


