Jakarta (Foto: Unsplash.com/Adrian Pranata)
Dream - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta saat ini tengah membahas substansi usulan atau Rancangan Undang-Undang (RUU) Kekhususan Jakarta. RUU tersebut dibuat seiring dengan Ibu Kota yang akan berpindah ke Kalimantan Timur.
Pemprov DKI Jakarta juga mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam memberikan saran akan masa depan Jakarta setelah tidak lagi menjadi Ibu Kota.
Asisten Pemerintahan Setda Provinsi DKI Jakarta, Sigit Wijatmoko, mengatakan masyarakat yang ingin berpartisipasi dapat mengunjungi portal resminya di jakartakedepan.jakarta.go.id.
Akses yang diberikan secara daring ini akan memudahkan publik untuk dapat mengikuti proses dan perkembangan dari RUU ini. Masyarakat dapat mengajukan sarannya melalui tiga kanal yang sudah disiapkan.
Kanal pertama ada ‘Sampaikan Aspirasimu’. Sesuai namanya kanal ini diperuntukkan bagi masyarakat yang ingin memberikan masukan untuk Kota Jakarta ke depannya setelah tidak lagi menyandang nama Ibu Kota.
Kanal kedua ada ‘Isi Survei’, kanal ini berkaitan dengan perpindahan Ibu Kota baru maupun pendapat tentang Jakarta. Terdapat saran, harapan, dan ekspektasi untuk Jakarta di masa mendatang.
Kanal ketiga yakni ‘Kenali Jakarta’, masyarakat dapat mempelajari lebih lanjut serta mengikuti proses perkembangan dan pembahasan RUU Kekhususan Jakarta.
Sumber: Merdeka.com
Advertisement
Gubernur Papua Angkat Suara Soal Ibu Hamil Meninggal Usai Ditolak 4 Rumah Sakit

Anak SD Naik KRL Jam 4 Pagi: Perjalanan Tangerang–Klender yang Bikin Haru dan Buka Mata Publik

10 Rekomendasi Kado untuk Hari Guru Nasional 2025 yang Membekas dan Bermakna

Mengenal Sinkop Vasovagal yang Diderita Chaeyoung TWICE, Penyakit yang Bikin Pingsan Mendadak

Tak Cuma Soto Banjar, Ini 5 Kuliner Khas Palangkaraya yang Wajib Dicicipi


Tak Cuma Soto Banjar, Ini 5 Kuliner Khas Palangkaraya yang Wajib Dicicipi

Kisah Raihan Jouzu, Siswa SMP Ciptakan Bikin Spidol dari Kulit Bawang Putih

12 Rekomendasi Wisata Alam di Aceh yang Bisa Jadi Wish List Liburan Akhir Tahun

Mengenal Komunitas Masyarakat Adat Seberuang di Kalbar: Punya Hutan Terlarang, Jengkolnya Primadona


Gubernur Papua Angkat Suara Soal Ibu Hamil Meninggal Usai Ditolak 4 Rumah Sakit

Unbox Joy! POP MART Christmas Town Hadirkan Keseruan Natal Penuh Kejutan di Grand Indonesia