Brigen TNI Agustinus Purboyo (Foto: YouTube Edward Sitorus Papua Channel)
Dream - Salah satu jenderal bintang satu di TNI AD ternyata memiliki kisah hidup cukup unik semasa remaja. Dialah Brigjen TNI Agustinus Purboyo.
Perwira TNI lulusan King's Collage London (KCL) di Inggris itu membagikan kisah semasa remajanya melalui unggahan video di kanal YouTube Edward Sitorus Papua Channel.
Saat mengawali kisahnya, lulusan Akmil 1992 itu mengaku terlahir dari keluarga sederhana. Sehingga ia harus bersusah payah untuk bisa tiba di sekolah tepat waktu.
" Teman-teman banyak dari kalangan keluarga yang berpunya, saya jujur saja mau sekolah saja harus rebutan dulu naik metromini," ungkap Agustinus.
Guna mencukupi kehidupan sehari-hari, Brigjen Agustinus semasa remaja rela ikut membantu kedua orangtuanya berjualan sayuran. Ia memiliki inisiatif untuk menitipkan sejumlah dagangannya ke pedagang atau warung kecil.

" Saya kala itu tidak menutup rasa malu saya untuk membantu orangtua, mengurangi beban orangtua, saya belanja ke pasar. Saya bawa taplak itu buat mengangkut sayuran seperti sawi. Nah, saya biasanya titip di pedagang gitu, pulang sekolah saya jalan kaki ke Pasar Senen," terangnya.
Meski memiliki tekad mulia untuk membantu orangtua, siapa sangka Brigjen Agustinus juga berkelakuan layaknya anak remaja lelaki pada umumnya.
Mantan Dandodik Bela Negara Rindam Jaya ini pernah tawuran dengan sejumlah remaja dari sekolah lain. Alhasil, punggungnya pun sempat tersayat.

" Di sekolah, saya kelihatannya sama seperti anak-anak lainnya, ya nakal gitu. Karena waktu kelas 3, saya berantem sama anak STM. Terus di punggung saya ini kena silet," ungkapnya.
Kini, sang putra penjual bakso tersebut sukses berkarier di militer. Setelah lulus pendidikan Akmil, Brigjen Agustinus pernah menjabat sebagai komandan kodim 0501/JP dan Pabandya 2/Bujuk Spaban V/Bindok Sopsad.
Jabatan lain yang pernah dia emban antara lain Danton Yonif Linud 612/MDG tahun 1993, tahun 1994 Dantonbant Yonif Linud 612/MDG, tahun 1995 Danton 2/A Yonif Linud 621/MTG, tahun 1998 Dankima Yonif Linud 612/MDG, tahun 1999 Danramil 1006-10 Dim 1006/MTP Rem 101/Ant.
Danramil 1006-08, Dim 1006/MTP Rem 101/Ant, tahun 2000 Pasiops Kodim 1006/MTP Rem 1006/MTP Rem 101/Ant, tahun 2001 Gumil Gol VI/Depstaf Pusdikif Pussenif Kodiklat TNI AD, tahun 2005 Kasijianbangdik Pusdikif Pussenif Kodiklat TNI AD, tahun 2008.
Brigjen Agustinus Purboyo menempati jabatan sebagai Direktur Doktrin Kodiklat TNI AD.