Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi di Sidang PBB: Vaksin Jadi Game Changer

Jokowi di Sidang PBB: Vaksin Jadi Game Changer Presiden Joko Widodo (Foto: YouTube Sekertariat Presiden)

Dream - Presiden Joko Widodo menyinggung soal vaksin virus corona dalam pidato di Sidang Majelis Umum PBB ke-75, Rabu 23 September 2020.

Presiden yang beken dengan sapaan Jokowi itu menegaskan, vaksin merupakan hal esensial dalam menghadapi pandemi virus corona yang menghantam dunia. Saat ini, kasus virus corona sudah mencapai 31 juta.

"Vaksin akan menjadi game changer dalam perang melawan pandemi," kata Jokowi dalam YouTube Sekertariat Presiden.

Jokowi mendorong anggota PBB untuk bekerjasama memastikan semua negara mendapatkan akses setara terhadap vaksin yang aman dengan harga terjangkau. Untuk jangka panjang, tata kelola ketahanan kesehatan dunia juga harus diperkuat.

Lebih lanjut Jokowi mengatakan, ketahanan kesehatan dunia yang berbasis ketahanan kesehatan nasional, akan menjadi penentu masa depan dunia. Dari sisi ekonomi, reaktivasi kegiatan ekonomi secara bertahap harus mulai dilakukan.

"Dengan melakukan koreksi terhadap kelemahan-kelemahan global supply chains yang ada saat ini," ungkap dia.

Kepala Negara juga mengingatkan, aktivasi ekonomi harus memprioritaskan kesehatan warga dunia. Dunia yang sehat dan produktif harus menjadi prioritas semua negara.

"Semua itu dapat tercapai jika kita semua bekerja sama… bekerja sama... dan bekerja sama. Mari kita memperkuat komitmen, dan konsisten menjalankan komitmen untuk selalu bekerjasama," pungkas dia.

 

Video Pidato Sidang PBB Presiden Joko Widodo

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP