Pengantin Pria Tiba-tiba Dipeluk Tamu Berkurudung Merah, Mempelai Wanita Auto Panik, Endingnya Bikin Ngakak
Dream - Pernikahan biasanya dipenuhi suasana gembira. Maklum saja, pernikahan merupakan momen sakral sebelum pengantin menjalani biduk rumah tangga.
Namun, tidak demikian dengan pernikahan yang satu ini. Momen yang bahagia justru mendadak berubah penuh ketegangan.
Dalam video yang diunggah akun TikTok @wawa.evs, awalnya menunjukkan sepasang pengantin di pelaminan dengan muka semringah.
Namun tiba-tiba ada perempuan berkerudung merah yang memeluk pengantin pria di atas pelaminan. Kejadian tak terduga itu sontak membuatnya kaget.

Sang istri yang berada di samping suaminya itu pun dibuat bingung menyaksikan pemandangan tersebut.
Wajahnya seketika berubah cemburu saat suaminya dipeluk orang lain. Lantaran tidak enak dengan istri dan keluarga yang hadir, pengantin pria membuka cadar wanita yang memeluknya.

Siapa sangka wanita berkerudung merah itu adalah adik laki-lakinya yang sengaja menyamar untuk nge-prank sang kakak. Seketika, suasana yang tegang berunah menjadi gelak tawa.
Melihat itu adalah saudaranya, pengantin pria dibuat ngakak dan langsung membalas pelukan sang adik. Suasana yang tadinya tegang seketika menjadi heboh.

Pengantin pria adalah penyanyi kenamaan Malaysia bernama Muhammad Hairin Amin yang menikah dengan Siti Hajar pada 16 Juni 2023.
Video yang dibagikan di media sosial itu pun sontak menjadi viral. Rata-rata penggemar dibuat terhibur dengan tingkah kakak beradik tersebut yang sangat lucu.

“ Lucu banget pas peluk adik dia. Alaa teringat lah aku dekat adek sendiri, bercanda, tapi masing-masing ada kehidupan sendiri, jarang bisa bertemu.”
“ Terkejut bangat istrinya, wajah auto langsung berubah, apapun semoga bahagia hingga ke surga,” komentar netizen.
Laporan: Nur Rahma
@wawa.evs Siapa kah perempuan yg berani peluk MK depan wife dia ni? 😡 Tapi dia lawa pakai make up @SEMULA BEAUTY ♬ original sound - Wawa Evs