Polisi Berjaga Di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat (Foto: Merdeka.com/Arie Basuki)
Dream - Tim Densus 88 melakukan baku tembak dengan terduga teroris di Jalan Sikatan, Tandes, Surabaya, Jawa Timur. Peristiwa ini terjadi karena operasi teror di beberapa titik di Surabaya dan Sidoarjo.
Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol Frans Barung Mangera membenarkan peristiwa itu.
" Iya benar, ada tembak-tembakan di lokasi," ujar Frans, dikutip Dream dari Merdeka.com, Selasa, 15 Mei 2018.
Frans mengatakan, satu terduga teroris ditembak mati. Sementara itu, baku tembak saat ini masih berlangsung.
" Pelaku melawan petugas sehingga dilakukan penindakan," ucap dia. Simak peristiwa selengkapnya di sini.