Menu Nusantara Siap Mengoyang Lidah Warga London

Reporter : Ratih Wulan
Rabu, 18 Mei 2016 09:10
Menu Nusantara Siap Mengoyang Lidah Warga London
Lewat makanan, Chef Degan ingin mengajak masyarakat Eropa merasakan langsung budaya Indonesia yang sesungguhnya.

Dream - Kelezatan ragam kuliner khas Indonesia siap mendunia. Pada 28-29 Mei mendatang, sajian-sajian nusantara akan disuguhkan Chef Degan Septoadji Supriyadi berkolaborasi dengan Chef Gede Susila di ajang spektakuler, 'Indonesia Weekend'.

Meskipun masakan Indonesia belum dapat menyamai kepopuleran masakan China atau Thailand, tapi Chef Degan optimistis masakan Indonesia dapat cepat diterima lidah orang-orang Eropa.

" Dari sisi kuliner, masakan Indonesia belum terlalu terkenal. Tapi saya percaya semua itu akan cepat berubah karena masakan kita cukup unik," ujarnya saat ditemui di Jakarta Selatan, Selasa, 17 Mei 2016.

Berdasarkan pengalamannya saat menggelar demo masak di luar negeri, Chef Degan memutuskan untuk meracik masakan yang membawa makna dan filosofi budaya yang mendalam. Tak hanya menonjolkan unsur kelezatan dan keunikan semata, ia berharap dapat mengenalkan budaya serta sejarah masakan-masakan yang akan ia suguhkan.

Hingga saat ini, ia sudah mempersiapkan bahan-bahan untuk membuat nasi rames, nasi tumpeng dan nasi padang. Ketiga makanan ini, dinilainya sebagai sajian yang memang dibuat khusus agar dapat dinikmati bersama orang banyak.

" Kita akan ceritakan sejarah nasi-nasi itu dan akan buat juga lauk yang membuat mereka tidak takut mencoba memasak kuliner indonesia," jelasnya menambahkan.

Lewat makanan, Chef Degan ingin mengajak masyarakat Eropa merasakan langsung budaya Indonesia yang sesungguhnya. Dan dari situlah, ia berharap akan tumbuh ketertarikan untuk datang ke Indonesia dan berburu kuliner lainnya.

" Bahan-bahan untuk memasak indonesia 75 persen sudah tersedia di sana. Jadi kita tinggal membagikan filosofi tentang Indonesia melalui makanan," tutupnya.

Beri Komentar