Extension Bulu Mata Terbang Saat Naik Motor. (Source: TikTok @selviindriaaa)
Dream - Menggunakan extension bulu mata menjadi salah satu cara wanita untuk tampil cantik dari bangun tidur hingga terlelap di malam hari. Namun, memasang extension bulu mata harus dilakukan oleh ahlinya.
Artinya, kamu tidak dianjurkan untuk memasangnya sendiri. Kamu harus memastikan extension bulu mata dipasang dengan cara yang tepat dan memiliki kualitas bagus agar lebih tahan lama serta tidak menyebabkan bulu mata asli rontok.
Kesalahan pemasangan extension bulu mata juga bisa membuat penampilanmu terlihat aneh. Apalagi, jika kamu salah memilih ukuran bulu mata seperti yang dialami oleh pemilik akun TikTok @selviindriaaa.
Extension bulu mata yang digunakannya terbang secara tidak beraturan ketika naik motor. Sebagian bulu matanya terbang ke atas. Sementara, yang lainnya ke bawah. Sehingga, bulu matanya terlihat berantakan.
Penampilan bulu matanya terlihat semakin kontras karena warnanya yang hitam, tebal, dan sangat panjang. " Extension mau terbang chek," tulisnya di kolom caption.

Warganet tertawa melihat video tersebut dan memberikan berbagai komentar lucu.
" Demiallah ngakak bgt," kata @tiff.anjani.
" Btw klo dah sampe tujuan bakal disisir enggak bulu mata nya biar rapi lagi ," komentar @jevon930.
" Bulu mata syahrini tertawa melihat ini," ujar @ahmadyusuf783.
" Bulu matanyaa kece badaii angin ribut halilintar," tulis @inisialk610.
@selviindriaaa Extension mau terbang chek 🤣 #fyp #bukanmain #vidioviraltiktok ♬ suara asli - selviindriaa
Advertisement
Fakta Unik di Ethiopia yang Kini Masih 2018 Meski Dunia Sudah Tahun 2025

Belajar Sejarah Nggak Lagi Boring Bareng Komunitas Jelajah

4 Cara Ampuh Hilangkan Lemak di Perut, Cobain Yuk!

Jadi Pahlawan Lingkungan Bersama Trash Hero Indonesia

10 Brand Kosmetik Paling Ramah Muslim di Dunia, Wardah Nomor Satu
