Spons Makeup Mudah Robek? Mungkin Ini Sebabnya

Reporter : Cynthia Amanda Male
Selasa, 7 Februari 2023 17:46
Spons Makeup Mudah Robek? Mungkin Ini Sebabnya
Perhatikan 4 hal ini agar spons makeup lebih awet.

Dream - Tidak hanya kuas, spons makeup juga perlu dirawat dengan baik agar tahan lama. Cara pakai dan rawat spons yang kurang tepat bisa membuat aplikator makeup mudah sobek dan rusak.

Tentunya, ketahanan spons makeup juga bergantung pada kualitasnya. Tapi, kamu bisa menghemat biaya untuk membeli produk maupun alat makeup dengan merawatnya semaksimal mungkin.

Berikut tips memakai dan merawat spons makeup dari Makeup Artist (MUA) @riantimakeup.

1 dari 5 halaman

1. Membasahi Spons Sebelum Dipakai

Membasahi Spons Makeup© Shutterstock

Foto: Shutterstock

Membasahi spons sebelum dipakai tidak hanya bermanfaat bagi jenis kulit tertentu. Teknik tersebut bisa mempermudah pengaplikasian produk dan membuat riasan lebih flawless.

Kamu bisa membasahi spons dengan face mist atau air bersih sebelum dipakai agar makeup lebih mulus, tidak cakey, dan tahan lama.

2 dari 5 halaman

2. Membersihkan Spons Setelah Dipakai

Selalu bersihkan spons makeup setelah dipakai agar tetap higienis, terutama jika kamu berprofesi sebagai MUA.

Spons yang kotor bisa menyebabkan munculnya jerawat dan masalah kulit lainnya setelah dipakai untuk merias wajah. Pengaplikasian makeup juga lebih sulit dan berantakan jika memakai spons kotor.

3 dari 5 halaman

3. Memeras Spons dengan Lembut

Memeras Spons Makeup© Shutterstock

Foto: Shutterstock

Saat membasahi atau mencuci spons, peraslah dengan lembut agar tidak mudah robek dan lebih tahan lama. Memeras spons dengan lembut tetap bisa membuat kotoran di dalamnya menghilang saat dibersihkan di bawah air mengalir.

4 dari 5 halaman

4. Menyimpan Spons di dalam Wadah Berjaring

Jangan simpan spons di dalam wadah rapat atau dibalut dengan tisu. Hal itu bisa menimbulkan jamur dan membuat spons berbau tidak seda.

Pastikan spons disimpan dalam wadah berjaring agar tetap ada sirkulasi udara yang membuatnya lebih tahan lama.

Beri Komentar