(Foto: Bola-bola Nasi Keju/Shutterstock)
Dream - Dengan rasanya yang gurih dan lezat, tak heran keju jadi menu idola anak-anak. Makin populer karena keju kerap menjadi bahan pelengkap menu-menu di restoran cepat saji.
Apakah anak kamu termasuk penyuka keju?
Pilihan menu ini juga dipilih buah hati dari blogger hijab asal Surabaya yang kini tinggal di Brunei Darussalam, Alfa Kurnia.
Ibu dua anak ini terus menggali idenya untuk membuat sajian-sajian lezat agar anak-anaknya doyan makan. Termasuk mengolah keju. Selama ini buah hatinya tak pernah bosan menyantap keju meski dicampur dengan nasi putih.
Melihat kegemaran si kecil, Alfa berkreasi membuat bola-bola nasi keju agar anak-anaknya makin lahap makan dengan inovasi sajian sang bunda.
Pembuatan bola-bola nasi keju ini cukup mudah. Sahabat Dream juga bisa bikin menu ini untuk menu sahur anak-anak.
" Supaya nggak repot bikinnya, siapkan aja pada malam hari. Setelah dilapisi tepung roti, bola nasi keju dapat disimpan dalam freezer selama seminggu," jelas Alfa.
" Esok harinya tinggal dikeluarkan dari kulkas dan digoreng. Praktis kan?," tambahnya.
Berikut bahan-bahan yang bisa kamu siapkan:
© dream.co.id
- Nasi putih secukupnya
- Keju parut secukupnya
- 1 butir telor, kocok lepas
- Tepung roti secukupnya
- Minyak goreng
Untuk langkah-langkahnya, kamu bisa lihat di sini.
Kirimkan resep kuliner Ramadan ala kamu ke komunitas@dream.co.id, dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut:
1. Lampirkan resep kamu ke email komunitas@dream.co.id
2. Sertakan link blog/web (jika ada)
3. Sertakan foto dengan ukuran high-res (tidak blur)
Doa Naik Kendaraan Laut, Dibaca Nabi Nuh Saat Berlayar di Atas Bahtera
9 Doa Agar Diterima di SMA Favorit, Ikhtiar Menuju Sekolah Impian!
45 Kata-Kata Bijak RA Kartini, Inspiratif & Bangkitkan Semangat Perjuangan
Hukum Kurban Online Menurut Para Ulama
Intip 3 Koleksi Perhiasan Gemas Anya Geraldine, Penasaran Harganya?
160 Kata-Kata Bijak Bahasa Jawa Tentang Arti dan Makna Kehidupan
Mengintip Keseruan Pesta Ulang Tahun ke-10 Putri Nia Ramadhani di Jungleland, Sentul
160 Bio WA Keren Singkat, Jadi Pilihan Buat Medsosmu Makin Menarik
90 Kata-Kata Bijak Gus Dur, Bernada Guyon tapi Bermakna Mendalam
Masih Ingat Dara The Virgin? Dulu Jadi Idola Anak Muda, Kini Penampilannya Berubah Drastis!
Ingat Delisa Herlina Copet Cantik Preman Pensiun? Malah Disangka `Nyopet` Betulan, Lihat 7 Potretnya