Ibrik (Foto: Shutterstock)
Dream - Bagi banyak pecinta kopi, biji kopi berkualitas adalah kunci untuk menghadirkan sajian kopi terbaik. Namun tidak bagi masyarakat Turki.
Pecinta minuman pahit di negara presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, itu justru menganggap biji kopi tak terlalu penting. Mereka lebih menekankan pada alat dan proses mengolah kopi.
Ibrik, sebuah alat pengolah kopi yang dipercaya pertama di dunia wajib dipakai dalam tiap penyajian kopi khas Turki.
Dikutip dari Ineedcoffee.com, metode pengolahan kopi menggunakan Ibrik telah berumur ratusan tahun dan menyebar ke berbagai negara.
Pertama kali ditemukan di abad ke-16, kopi Turki dengan Ibrik sangat dikenal di kawasan Timur Tengah. Dari Mesir, kemudian menyebar ke Eropa dan Rusia. Saat ini kopi Turki dengan Ibrik juga bisa ditemui di Yunani hingga Amerika Serikat.
© Barista Institute
(Foto: Barista Institute)
Ibrik awalnya dirancang untuk menyeduh kopi di panasnya pasir di padang pasir. Untuk mengolah kopi dengan Ibrik juga cukup mudah. Pertama, isi Ibrik 2/3 penuh dengan air, tambahkan gula secukupnya dan tambahkan dengan satu sendok teh kopi bubuk halus.
Saat air mulai mendidih, airnya akan berbusa melalui kopi. Biarkan berbusa hingga tiga kali, kemudian gerakkan. Tuang perlahan ke dalam dua gelas kecil dan siap untuk dinikmati.(Sah)
4 Hal yang Perlu Dilakukan Orangtua Agar Buah Hati dekat dengan Alquran
Style Hijab Segi Empat dengan Finishing Look Elegan
MasyaAllah, Ini Kata Dokter Tentang Khasiat Kurma untuk Kesehatan Tubuh
Pilih Waktu Tepat untuk Berolahraga Saat Puasa Agar Tidak Cepat Haus
Kulit Cerah dan Segar Selama Ramadan, Andalkan Face Oil
Potret Artis yang Jalani Ramadan dan Puasa Pertama Setelah menjadi Mualaf
Puasa Ramadan 2023: Dalil, Keutamaan, hingga Ketentuan-Ketentuannya
Beda Banget! 8 Potret Masa Muda Limbad yang Ternyata Ganteng, Kurus, dan Bening Abis
Niat Dekorasi Kamar Tidur Biar Terlihat Estetik, Hasilnya Malah Kayak Suasana Siksa Kubur
Potret Fakhira Rara Tiktoker yang Populer karena Konten Nge-Gym, Penasaran Penampilan Kesehariannya