Ilustrasi Negosiasi Gaji. (Foto: Shutterstock)
Dream – Negosiasi gaji. Sebuah kesempatan yang menakutkan bagi banyak pencari kerja ditambah dengan potensi jebakan di dalamnya.
Apakah negosiasi gaji itu penting dan harus dilakukan oleh pencari kerja? Atau tidak perlu dilakukan? Negosiasi gaji perlu dilakukan bagi kandidat supaya mendapatkan penghasilan yang diinginkan dan setara dengan pekerjaannya.
Dilansir dari The Muse, Sabtu 8 Juli 2017, ada tiga waktu yang tepat untuk bernegosiasi gaji. Pertama adalah saat menerima penawaran pekerjaan. Jika ini terjadi, itu kesempatan yang bagus. Anda punya kekuatan yang lebih ketika mengetahui ada perusahaan yang menawari pekerjaan.
Nah, kalau baru saja menerima tawaran pekerjaan dan tidak sesuai dengan apa yang diinginkan, lebih baik segera membicarakan gaji.
Kedua ketika bisa memberi tahu “ nilai” apa yang bisa diberikan kepada perusahaan. Ini yang paling penting untuk diingat. Calon perusahaan tidak akan peduli seberapa besar biaya sewa rumah, cicilan mobil, atau biaya pengasuhan anak. Mereka cenderung peduli tentang apa yang Anda punya untuk diberikan kepada perusahaan.
Jika mendapatkan kesempatan untuk negosiasi gaji, selain memberikan angka yang akan disodorkan, Anda juga sebaiknya mempresentasikan kelebihan yang akan diberikan kepada perusahaan. Nilai apa yang akan diberikan kepada perusahaan supaya perusahaan menganggap Anda mendapat bayaran yang lebih besar.
Ketiga, saat menolak pekerjaan, kecuali dibayar lebih tinggi. Biasanya kandidat akan kecewa ketika mengetahui bayaran yang diberikan tidak setara dengan pekerjaan. Tak jarang mereka pun menolak dengan alasan gajinya terlalu rendah. Saat itu juga, perusahaan memberikan kesempatan untuk bernegosiasi gaji. Itu juga merupakan waktu yang tepat untuk membicarakan gaji dengan perusahaan, misalnya menaikkan sedikit lebih tinggi daripada jumlah yang ditawarkan.(Sah)
Advertisement
9 Kalimat Pengganti “Tidak Apa-Apa” yang Lebih Hangat dan Empatik Saat Menenangkan Orang Lain
Tampil Cantik di Dream Day Ramadan Fest Bersama Beauty Class VIVA Cosmetics
PT Taisho Luncurkan Counterpain Medicated Plaster, Inovasi Baru untuk Atasi Nyeri Otot dan Sendi
Zaskia Mecca Kritik Acara Tanya Jawab di Kajian, Seperti Membuka Aib
Pertumbuhan Ekonomi RI Capai 5 Persen, Prabowo: Masih Tinggi Dibandingkan Seluruh Dunia
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini