Foto: Oddity Central
Dream - Perusahaan real estat raksasa China, Vanke Group, baru-baru ini mengumumkan karyawan terbaik mereka selama tahun 2021. Namun, keputusan mereka memicu kontroversi karena yang dinobatkan menjadi karyawan terbaik bukanlah manusia, melainkan robot yang diberi nama Cui Xiaopan.
Dikutip dari Oddity Central, Jumat 4 Februari 2022, Cui Xiaopan adalah robot perempuan berparas cantik yang terlihat seperti berusia 20-an. Tugas Xiaopan di Vanke adalah menjadi penagih utang, alias debt collector.
Robot Xiaopan dikembangkan oleh tim internal menggunakan toolkit dari Xiaoice, yakni sistem artificial intelligence (AI) milik Microsoft. Cui Xiaopan digambarkan sebagai seorang wanita muda dan bergabung dengan departemen akuntansi Vanke pada bulan Februari 2021.
Kinerja robot debt collector ini tak perlu diragukan. Cui Xiaopan berhasil melampaui kinerja manusia dengan selisih yang cukup besar. Vanke Group mencatat tingkat keberhasilan robot ini mencapai 91,44 persen dalam hal menagih dan mengumpulkan pembayaran yang telah jatuh tempo.
“ Di bawah dukungan algoritme sistematis, dia dengan cepat mempelajari metode manusia untuk menemukan masalah dalam prosedur kerja dan data, ia juga telah menunjukkan keahliannya ratusan ribu kali lebih banyak daripada manusia,” ungkap Yu Liang, ketua dewan direksi Vanke Group.
Cui Xiaopan dinobatkan sebagai karyawan terbaik dari total 140 ribu karyawan yang ada di Vanke Group.
Hal itu benar-benar menjadi kontroversi dan menuai beragam pendapat dari publik. Beberapa orang memuji kecanggihan teknologi AI tersebut, namun beberapa lainnya berpendapat bahwa pekerja manusialah yang sebaiknya harus lebih dihargai.
Advertisement
Anak-Anak Belajar Akhlak Rasulullah Lewat Cerita Seru di Masjid Agung Sunda Kelapa
Aksi Bersih Pantai di Bali, Langkah Nyata untuk Menjaga Alam dan Komunitas
Menteri PU: Hanya 50 dari 42.433 Ponpes di RI yang Miliki IMB
4 Fakta Menarik Dubai, Kota Teraman hingga Terbahagia
Tim SAR: Evakuasi Korban Ponpes Al Khoziny Termasuk yang Terberat
Serunya Pengalaman Festival Musik yang Jadi Jembatan ke Generasi Muda
Hj.Erni Makmur Berdayakan Perempuan Kalimantan Timur Lewat PKK
Jepang Butuh 400 Ribu Tenaga Kerja Tiap Tahun, Peluang Pekerja Migran Makin Besar
Ultah ke-3, Finally Found You! Rilis The Ultimate Concentrates
Foto Nisya Ahmad Kecil Mirip Banget Lily, Netizen: Memang Sudah Takdir
Anak-Anak Belajar Akhlak Rasulullah Lewat Cerita Seru di Masjid Agung Sunda Kelapa
Aksi Bersih Pantai di Bali, Langkah Nyata untuk Menjaga Alam dan Komunitas
Ini Alasan Penting Pria Juga Butuh Skincare, Yakin Masih Gengsi?