Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jaga Imunitas Tubuh dengan Teh Kayu Manis & Madu

Jaga Imunitas Tubuh dengan Teh Kayu Manis & Madu Foto: Ilustrasi/Shutterstock

Dream - Menjaga kesehatan jadi hal utama yang wajib dilakukan tiap orang terlebih di masa pandemi COVID-19 yang belum juga berakhir. Salah satu benteng agar virus mematikan itu tidak menghampiri kita adalah daya tahan atau imunitas tubuh yang kita miliki.

Untuk selalu tetap terjaga, kamu bisa berolahraga rutin, mengonsumsi makanan bergizi dan vitamin, serta menjalankan segala protokol kesehatan yang sudah ditetapkan.

Di balik kesedihan menjalani kehidupan serba terbatas, pandemi COVID-19 ini membawa banyak hikmah positif kepada kita. Kamu pasti semakin menyadari bahwa kesehatan adalah hal berharga sehingga kita harus menjaganya sebaik mungkin.

Salah satunya upayanya adalah rutin mengonsumi asupan menyehatkan seperti minuman sehat khas Indonesia berupa racikan jamu yang khasiatanya sudah diakui dunia. Campuran ramuan teh kayu manis dan madu bisa kamu jadikan referensi minuman sehat yang bisa dibuat sendiri di rumah.

Campuran Madu dan Kayu Manis

Salah satu bahan herbal yang sudah diketahui manfaatnya untuk kesehatan tubuh adalah kayu manis dan madu.

Madu memiliki kandungan antioksidan yang tinggi sehingga dapat mempercepat proses penyembuhan dalam tubuh dan memiliki sifat antiperadangan. Sedangkan kayu manis, memiliki kemampuan untuk melawan peradangan.

Ilustrasi

Berikut ada cara mudah membuat ramun teh kayu manis dan madu, yuk bikin!

Bahan yang dibutuhkan

  • 1/4 sdt bubuk kayu manis
  • 1 sdt madu
  • 1 gelas air

Cara

  • Masak air hingga matang, lalu masukan bubuk kayu manis, hingga mendidih
  • Setelah itu, tambahkan madu untuk memberikan rasa manis
  • Sajikan di cangkir, dan ramuan ini siap kamu minum
  • Kamu dapat meminum ramuan ini setiap hari

Mudah, bukan? Jadi jangan sampai kendor konsumsi asupan sehat setiap harinya ya.

Sumber: Times of India

Layak Dicoba, Redakan Level Stres dengan Teh Herbal Nikmat

Dream – Tingkat stres selama pandemi tak dipungkiri begitu tinggi. Kita harus di rumah saja, bekerja lebih keras dalam situasi yang tak menentu, sementara harus menghadapi kecemasan karena virus Covid-19 yang bisa menulari kapan saja.

Bukan hanya kesehatan fisik yang perlu dijaga tapi juga kesehatan mental. Salah satu cara untuk menjaga mood dan perasaan lebih tenang dan sedikit menurunkan level stres, cobalah konsumsi teh herbal secara teratur.

Bukan hanya terbuat dari daun teh, tapi juga memiliki campuran herbal lain yang bisa menjaga vitalitas tubuh dan memicu rasa tenang. Teh yang terbuat dari ramuan herbal, memang dikenal sebagai asupan untuk meningkatkan kesehatan tubuh, otak dan membuat tidur menjadi lebih nyenyak.

Dikutip dari Healthline.com, penelitian pada 2014 menunjukan bahwa teh herbal seperti ekstrak lemon dapat membantu menurutkan kadar kortisol (hormon stres pada tubuh.

Hal itu diperkuat oleh penelitian 2018 yang menuliskan, menghirup aroma teh saja, khususnya teh hitam, dapat membantu menurunkan tingkat stres berlebih. Juga bisa membuat suasana hati yang lebih tenang.

Minuman teh herbal berikut bisa Sahabat Dream minum secara teratur. Berguna untuk redakan stres, tingkatkan imunitas, menjernihkan pikiran dan membantu menjaga kesehatan mental. Yuk simak.

Teh herbal

1. Teh dengan ekstrak lemon
Teh dengan ekstrak lemon ini begitu segar dan menenangkan. Aromanya membuat rileks dan segar. Mampu membantu mengurangi tingkat stres berlebih.

2. Teh linden
Coba minum teh bunga linden. Teh satu ini bia membantun menurunkan level kecemasanmu. Biasanya dikemas dalam keadaan kering dan tinggal seduh. Minum saat pagi dan sore hari, sebaiknya tanpa gula.

3. Teh chamomile
Gangguan pencernaan memang sangat menganggu. Hal itu disebabkan karena metabolisme tubuh terhambat. Untuk mengatasinya kamu bisa mengkonsumsi teh chamomile. Bunga dari keluarga bunga matahari ini, dikenal dapat mengobati rasa sakit perut, dan juga sebagai obat penenang ringan.

4. Teh rosemary

Rosemary dikenal sebagai bumbu untuk memasak, yang dipakai untuk meningkatkan aroma makanan. Saat dicampur dengan teh, bisa juga jadi asupan herbal kaya khasiat. Salah satunya dapat menyegarkan pikiran dan membantu melindungi dari penyakit Alzheimer (pikun). Rosemary merupakan tumbuhan herbal yang kaya antioksidan dan antibakteri.

Minum Teh Bunga, Bisa Manjakan Mata dan Tubuh

5. Teh lavender
Lavender sangat berguna untuk melancarkan pencernaan, dan menjaga kesehatan mentalmu. Ekstrak lavender sering digunakan untuk relaksasi. Untuk hasil yang maksimal, kamu bisa meminumnya di pagi dan malam hari. Manfaat lain dari lavender adalah merelaksasi tubuh, menjernihkan pikiran, dan meredam kecemasanmu, serta membuat kualitas tidurmu menjadi lebih baik.

6. Teh mawar
Jika kamu mengunakan obat pereda nyeri saat haid, mungkin mulai saat ini kamu bisa mengurangi penggunaanya. Kamu bisa menggantinya dengan minum teh mawar.
Sebuah studi 2005 pada 130 remaja perempuan menemukan kalau teh mawar dapat menjadi penawar rasa sakit pada nyeri haid. Senyawa lain pada bunga mawar juga dapat mengurangi risiko penyakit jantung.

7. Teh melati
Bagi para pecinta teh, pasti tidak asing lagi dengan teh melati. Khasiatnya yang berlimpah, ternyata juga baik diminum saat sebelum tidur. Senyawa neurotransmitter di dalam bunga melati, akan membantu mengobati insomniamu, karena akan mengendurkan saraf dan mengurasi rasa cemas. Jika ingin meminum teh ini di malam hari, pastikan teh yang diminum bebas dari kafein.

Laporan : Delfina Rahmadhani

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bikin Mi dengan Racikan Berbeda, Manis Gurih dengan Campuran Tomat

Bikin Mi dengan Racikan Berbeda, Manis Gurih dengan Campuran Tomat

Kalau kita olah mie dengan bumbu-bumbu dapur yang lain, rasanya bakal jauh lebih top dan enak, loh. Salah satunya, nih, mie tomat, Sahabat Dream.

Baca Selengkapnya
Tak Suka Minum Air Putih Tapi Jajan Jus dan Teh Manis, Ginjal Wanita Ini Dipenuhi 300 Batu Sebesar Roti Pao Ukuran Mini

Tak Suka Minum Air Putih Tapi Jajan Jus dan Teh Manis, Ginjal Wanita Ini Dipenuhi 300 Batu Sebesar Roti Pao Ukuran Mini

Awalnya dia mengeluh mengeluh sakit parah di punggung bagian bawahnya dan badannya demam.

Baca Selengkapnya
Racikan Teh dengan Garam yang Picu Kontroversi

Racikan Teh dengan Garam yang Picu Kontroversi

Sahabat Dream pernah membuat teh dengan tambahan garam?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Resep Es Campur Tanpa Buah, Minuman Segar yang Ekonomis dan Cocok untuk Ide Jualan

Resep Es Campur Tanpa Buah, Minuman Segar yang Ekonomis dan Cocok untuk Ide Jualan

Namun, tahukah Sahabat Dream bahwa ada juga resep es campur tanpa buah?

Baca Selengkapnya
Saat Jerawat Muncul Minumlah Teh Hijau, Biar Kulit Cepat Mulus Kembali

Saat Jerawat Muncul Minumlah Teh Hijau, Biar Kulit Cepat Mulus Kembali

Bukan hanya perawatan dari luar, kulit juga butuh asupan nutrisi dari dalam.

Baca Selengkapnya
7 Tips Memasak Kerang Kupas, Biar Empuk dan Gak Amis!

7 Tips Memasak Kerang Kupas, Biar Empuk dan Gak Amis!

Nah, Dream punya 7 tips memasak kerang kupas agar hasilnya empuk dan tanpa bau amis. Yuk, simak!

Baca Selengkapnya
Suka Makan Pakai Bubuk Cabai Kering? Awas, Bikin Kulit Bermasalah

Suka Makan Pakai Bubuk Cabai Kering? Awas, Bikin Kulit Bermasalah

Tahukah Sahabat Dream, penyebab di balik munculnya ruam, iritasi, dan masalah kulit lainnya tidak hanya karena faktor udara dan ketidakcocokan produk.

Baca Selengkapnya
4 Pilihan Minyak Sehat untuk Memasak, Demi 2024 Tubuh Lebih Fit!

4 Pilihan Minyak Sehat untuk Memasak, Demi 2024 Tubuh Lebih Fit!

Jadi, minyak apa saja yang memiliki kualitas tinggi? Simak, selengkapnya Sahabat Dream.

Baca Selengkapnya