© MEN
Dream - PT Toyota Astra Motor resmi meluncurkan All-New Toyota Avanza dan All-New Toyota Veloz pada Rabu, 10 November 2021. Kedua model ini mendapat pembaruan yang menyeluruh, baik dari desain, basis yang digunakan, maupun fitur-fitur barunya.
Henry Tanoto, Wakil Presiden Direktur PT TAM, mengatakan Avanza dan Veloz hadir sebagai dua merek yang berbeda. All New Avanza dipersiapkan bagi mereka yang mencari partner mobilitas terbaik, yang dapat diandalkan, dan memberikan kenyamanan bagi seluruh anggota keluarga.
“ Sementara All New Veloz kami fokuskan untuk dapat memenuhi kebutuhan mobilitas bagi mereka yang lebih mementingkan sisi emosional atas sebuah pencapaian,” ujar Henry dalam konferensi pers virtual, Rabu, 10 November 2021.
Berikut ini daftar harga Avanza dan Veloz terbaru:
All New Avanza
E M/T Rp 206,2 juta
G M/T Rp 228,5 juta
1.5 G CVT Rp 241,4 juta
1.5 G CVT TSS Rp 264,4 juta
All New Veloz
MT Rp 251,2 juta
Q CVT Rp 272,1 juta
Q CVT TSS Rp 291,5 juta
Direktur Marketing PT TAM, Anton Jimmi Suwandy mengatakan harga tersebut berlaku mulai hari ini hingga akhir Desember 2021. " Kita katakan harga fix, tidak bisa dibilang fix juga ya, tergantung lagi dengan peraturan pemerintah. Tapi untuk harga November dan Desember ya masih sama dengan harga hari ini," ujarnya.
Saat ini pemerintah memang masih memberlakukan diskon pajak atau Pajak Penjualan Barang Mewah Ditanggung Pemerintah (PPnBM DTP) 100 persen untuk kendaraan bermotor yang diperpanjang hingga akhir tahun. Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 120/PMK 010/2021, besaran intensif diskon PPnBM kendaraan bermotor yang semula diberikan dari Maret hingga Agustus 2021, diperpanjang sampai Desember 2021.
Dengan demikian, harga All-New Toyota Avanza dan All-New Toyota Veloz dapat berubah jika kebijakan PPnBM tidak berlanjut di Januari 2021.