(Foto: Instagram Anniesa Hasibuan)
Dream - Desainer Anniesa Hasibuan selalu tampak mesra ketika menghabiskan liburan bersama suami tercinta, Andika Surachman. Ketika diwawancarai beberapa saat lalu, Anniesa mengaku gemar menghabiskan waktu-waktu luang untuk traveling bersama suami.
Selain untuk refreshing, Anniesa mengaku kerap terinspirasi membuat desain baru untuk koleksi berikutnya. Kecantikan warna-warna alam, seringkali mempengaruhi pemilihan tone busananya.
Saat berlibur, busana Anniesa Hasibuan juga terlihat tetap modis. Seperti baru-baru ini ketika ia menghabiskan waktu bersama keluarganya untuk berkeliling Amerika.
Cuaca New York yang lebih dingin di akhir tahun membuat Anniesa selalu terlihat mengenakan mantel tebal berwarna krem. Dilengkapi dengan high boots berwarna off white.

Mantel bulu-bulu mewah itu terlihat makin serasi dengan perpaduan hijab pink mengkilap. Ditambah dengan kacamata hitam yang bertengger di wajahnya.

Sedangkan saat mengunjungi Long Island yang lebih hangat, Anniesa mengganti penampilannya dengan jaket denim yang berpotongan hingga selutut. Perempuan berdarah Batak ini terlihat sangat kekinian, dengan mengenakan jaket yang dihiasi dengan ornamen patches.
Advertisement



OPPO Reno15 Hadir sebagai Ikon Hangout Baru, Kamera Makin Canggih dan Performa Makin Gaming!

Modinity Fashion Parade 2026 at Borobudur: Tonggak Penting Fashion Asia Tenggara

Modinity Fashion Parade 2026 at Borobudur: Tonggak Penting Fashion Asia Tenggara

OPPO Reno15 Hadir sebagai Ikon Hangout Baru, Kamera Makin Canggih dan Performa Makin Gaming!
