Lesty Kejora
Dream - Lesty Kejora menjadi salah satu pedangdut yang ramai disorot akhir-akhir ini. Selain kiprahnya di dunia tarik suara, gaya fashion Lesty kerap jadi perbincangan banyak orang. Kekasih Rizky Billar ini dikenal piawai memadukan berbagai macam outfit, sehingga ia selalu berhasil bergaya modis dengan look yang beragam.
Tak hanya itu, harga fashion item yang dikenakan jebolan ajang pencarian bakat Dangdut Academy itu sering membuat netizen megelus dada. Lesty memang doyan tampil dalam balutan outfit serta aksesoris mahal. Ia sempat kepergok mengenakan dress belasan juta hingga tas berharga puluhan juta rupiah.

Selain dress dan tas, harga kerudung Lesty kini berhasil mencuri perhatian. Dalam potret yang diunggah oleh akun instagram @lesti.fashion, pedangdut berusia 21 tahun itu tampil cantik dengan kerudung berwarna putih. Kerudung dengan motif bunga ini terbuat dari kain satin sehingga terlihat lembut dan sedikit mengilap.
'Maharani Satin Shawl' dari brand fashion muslim Buttonscarves ini dibanderol dengan harga Rp395 ribu. Harga kerudung yang terbilang mahal itu pun sontak mengundang perhatian netizen. Banyak yang melontarkan komenter menggelitik setelah mengetahui harga kerudung tersebut.
" gua yg pake kerudung paling mentok harga 55rb nangis di pojokan," ujar @chhhhhhy__
" itu pasti ada fasilitas kipas anginnya .... Trus kalo lagi rungsing itu bisa ngademin otak pemakai min .... keren Dede....lop yu," tambah @riaarieana
" Apa kabar sama kerudung yg 25 msh nawar 😭" komentar @novia.andriani_
" Suka bngt kli dede pake jilbab motif @lestykejora," tutur @dara13331
Dream - Menjadi pedangdut sukses tak membuat Lesty Kejora melupakan orangtuanya. Juara ajang D'Academy musim pertama ini senantiasa bahkan menghabiskan waktu berkualitas bersama keluarga, terutama sang ibu.
Layaknya ibu dan anak, Lesty dan Mama Redi juga gemar bergaya kompak dengan outfit yang serasi.
8 Foto Masa Muda Ayah Pedangdut, Abdul Rozak Bikin Melongo!
Momen kompak mereka diabadikan ke dalam sebuah foto yang langsung dibagikan Lesty melalui akun instagram miliknya. Merangkum dari akun brilio.net, berikut deretan potret Lesty dan sang bunda saat tampil kembar dengan outfit senada.
© © Instagram/@lestykejora
Lesty dan sang bunda sama-sama terlihat cantik dengan dress berwarna pink dalam sebuah pemotretan. Detail balloon sleeve memberikan kesan feminim pada penampilan keduanya. Mereka memadukan dress ini dengan hijab berwarna senada.
Tak Sadar Kecup Kening Lesty Pas Live IG, Rizky Billar Tuai Sindiran Pedas
© © Instagram/@lestykejora
Kekasih Rizky Billar ini membagikan potret manisnya bersama ibunya. Keduanya tampil simple dalam balutan dress ruffle serta hijab bernuansa pink kalem. Hijab yang mereka pakai pun memiliki warna serta desain yang sama. Busana yang dikenakan ibu dan anak ini ternyata berasal dari brand fashion milik laudya Cynthia Bella.
© © Instagram/@lestykejora
Kali ini, Lesty dan ibunya terlihat serasi dengan kebaya berwarna ungu. Mereka pun memilih kain berwarna merah sebagai pelengkap kebayanya ini. Outfit yang mereka gunakan memberi sentuhan elegan pada tampilan keduanya.
Pernikahannya dengan Rizky Billar Ditunda, Ini Curhat Lesty Kejora
© © Instagram/@lestykejora
Lesty memang tak pernah berhenti membagikan momen bersama Mama Redi. Mereka terlihat cantik dengan dress baby blue serta hijab bernuansa senada. Tampilan keduanya pun tetap memukau meski tanpa polesan makeup.
Jarang Disorot! 8 Potret Warung Mi Ayam Lesty Kejora Usai Direnovasi
© © Instagram/@lestykejora
Kembali bergaya dalam sebuah pemotretan, Lesty dan ibunya tampil kompak dengan dress bernuansa putih serta biru. Dress tersebut tampak cantik karena dilengkapi detail kerah berenda serta motif bunga berwarna biru. Terlihat serasi, mereka sama-sama menambahkan hijab biru.
8 Gaya Modis Artis Rayakan Idul Adha, Nagita Slavina Disorot!
Advertisement