Mega Iskanti (Foto: Instagram/@megaiskanti)
Dream - Masa kehamilan tentu menjadi momen spesial bagi para ibu. Namun, perubahan tubuh yang terjadi pada para bumil atau ibu hamil terkadang membuat mereka kebingungan untuk memilih pakaian yang akan dikenakan.
Masa kehamilan harusnya bukan menjadi penghalang bagi bumil untuk tetap tampil stylish dengan berbagai macam look. Ada berbagai gaya yang dapat para bumil coba untuk membuat penampilan lebih fashionable. Apabila hanya menjalani aktivitas sehari-hari yang ringan, gaya kasual patut untuk dicoba.
Selebgram Mega Iskanti sempat membagikan beberapa OOTD bergaya kasual yang dapat ditiru oleh para bumil. Ia menggabungkan beberapa outfit yang terlihat nyaman namun tetap modis. Penasaran bagaimana OOTD-nya?
Selain memberikan kesan feminim, padu-padan dress juga dapat memberikan kesan kasual. Hal tersebut terlihat dari gaya Mega ini. Ia memadukan maxi dress nude yang memperlihatkan baby bump miliknya. Kesan kasual makin terlihat karena tambahan cardigan oranye simple yang melapisi dress-nya.
Ruffle top dengan paduan oranye dan ungu kalem menjadi pilihan Megan untuk melangkapi gaya kasualnya. Ruffle top ini kemudian dipasangkan dengan celana berwarna cokelat yang tampak longgar. Padu-padan busana ini sangat nyaman dikenakan oleh para bumil.
Mix and match dua warna abu-abu ini menciptakan nuansa monokrom pada penampilan Mega kali ini. Terlihat sangat kasual, Mega hanya mengenakan kaus abu-abu muda yang dipadukan dengan outer panjang berwarna abu-abu tua serta celana longgar berwarna senada. OOTD monokrom ala Mega ini cocok untuk kamu yang tak ingin tampil ribet.
Dream - Sosok Sivia Azizah dikenal setelah bergabung ke dalam girl group Blink. Meskipun tak aktif lagi, suara merdu Zivia berhasil membuatnya terpilih mengisi original soundtrack film Mulan dalam bahasa Indonesia.
Selain sepak terjangnya di dunia tarik suara, gaya busana Sivia juga kerap mencuri perhatian. Sivia memutuskan mengenakan hijab pada 2017 lalu. Kini, ia kerap membagikan OOTD hijab-nya dalam akun instagram pribadi.
Gaya hijab gadis kelahiran Jakarta itu terkesan sporty dan kasual, sangat mudah untuk disontek.Penasaran seperti apa OOTD hijab ala Sivia Azizah? Simak ulasannya di bawah ini.
© © instagram/@siviazizah
Track pants merah yang dikenakan Sivia memperkuat kesan sporty pada penampilannya ini. Track pants tersebut dipasangkan dengan hoodie biru serta sneakers warna-warni. Hand bag bulat menjadi pelengkap penampilan sporty Zivia kali ini.
© © instagram/@siviazizah
Zivia tampil kasual dengan paduan outfit serba hitam. Ia memakai jaket hitam yang dipadukan dengan wide leg pants berwarna senada. Namun, inner motif tie dye memberikan sedikit sentuhan warna pada penampilan kasual dan nyentrik gadis berusia 24 tahun itu.
© © instagram/@siviazizah
Kembali bergaya serba hitam, Sivia memadukan kaus lengan panjang hitam serta celana jeans berwarna senada. Sneakers berwarna paduan putih serta hitam membuat penampilan kasual Sivia makin terasa lengkap.
© © instagram/@siviazizah
Oversized t-shirt nampaknya menjadi pilihan yang tepat bagi para hijabers. Sivia terlihat mengenakan oversized t-shirt hitam bergambar. Pakaiannya ini dipasangkan dengan celana longgar berwarna hitam. Padu-padan busana hitam ala Sivia cocok dikenakan saat sedang hang out santai
Advertisement
Universitas Udayana Buka Suara Terkait Dugaan Perundungan Timothy Anugerah
UU BUMN 2025 Perkuat Transparansi dan Efisiensi Tata Kelola, Tegas Anggia Erma Rini
Masa Tunggu Haji Dipercepat, dari 40 Tahun Jadi 26 Tahun
Viral Laundry Majapahit yang Bayarnya Hanya Rp2000
NCII, Komunitas Warga Nigeria di Indonesia
Azizah Salsha di Usia 22 Tahun: Keinginanku Adalah Mencari Ketenangan
Throwback Serunya Dream Day Ramadan Fest bersama Royale Parfume Series by SoKlin Hijab
Benarkah Gaji Pensiunan PNS Naik Bulan Ini? Begini Penjelasan Resminya!
Timnas Padel Indonesia Wanita Cetak Sejarah Lolos ke 8 Besar FIP Asia Cup 2025
Hore, PLN Berikan Diskon Tambah Daya Listrik 50% Hingga 30 Oktober 2025
Clara Shinta Ungkap Rumah Tangganya di Ujung Tanduk, Akui Sulit Bertahan karena Komunikasi Buruk
Cara Cek Penerima Bansos BLT Oktober-November 2025 Rp900 Ribu