Koleksi Sepatu Dr. Martens Ayu Ting Ting, Bikin Tampilan Makin Edgy

Reporter : Ferdike Yunuri Nadya
Kamis, 8 Desember 2022 07:36
Koleksi Sepatu Dr. Martens Ayu Ting Ting, Bikin Tampilan Makin Edgy
Ayu beberapa kali terlihat mengenakan boots Dr. Martens

Dream - Ayu Ting Ting tidak pernah luput dari perhatian warganet. Tak hanya bakat menyanyinya, wanita kelahiran Depok, Jawa Barat, ini juga kerap mencuri perhatian lewat gaya busananya yang modis.

Bukan hanya tas atau baju, Ayu juga sering mengenakan alas kaki dengan berbagai model. Wanita 30 tahun ini beberapa kali terlihat mengenakan boots Dr. Martens

Penasaran dengan koleksinya? Yuk simak ulasan berikut.

1 dari 2 halaman

Dr. Martens ‘Jadon Smooth Leather Platform Boots White’

Instagram @tingtingcloset

Ayu pernah terlihat mengenakan kaus panjang putih dan overall dress berwarna peach. Untuk alas kaki, ia melabuhkan pilihannya pada DrMartens  ‘Jadon Smooth Leather Platform Boots White’.

Boots berwarna putih ini turut memberikan kesan edgy pada outfit yang dipakai Ayu. Memiliki silhouette klasik, dengan bentuk yang chunky dan platform heels yang tebal, sepatu ini dibanderol harga Rp3,7 juta.

2 dari 2 halaman

Dr. Martens ‘Devon Heart Quad Boots’

Instagram @tingtingcloset

Pelantun tembang Sambalado ini juga pernah terlihat mengenakan kaus denim dan bucket dengan bahan yang sama. Untuk menyempurnakan penampilan, Ayu mengenakan kaus kaki panjang sebetis berwarna putih dan menggunakan DrMartens ‘Devon Heart Quad Boots’ sebagai alas kaki.

Boots berwarna putih ini memiliki dua strap di bagian depannya dengan detail gesper berbentuk hati, yang menjadikan tampilan Ayu tampak manis dan girly. Menurut unggahan akun Instagram @tingtingclosetsepatu kulit ini dibanderol harga Rp3,4 juta.

Laporan: Meisya Harsa Dwipuspita

Beri Komentar