Dream - Indonesia dikenal dengan negara yang memiliki aneka ragam budaya terutama kainnya. Tak sedikit desainer yang membawa kain nusantara untuk diperkenalkan ke dunia.
Seperti contohnya Barli Asmara, Zaskia Sungkar dan Dian Pelangi yang di Febuari ini membawa kain Lombok, Nusa Tenggara Barat ke ajang bergengsi New York Fashion Week (NYFW) 2015.
Melihat hal ini desainer kenamaan, Oscar Lawalata optimis kain nusantara bisa mendunia.
" Kain nusantara itu semuanya indah dan memiliki nilai jual yang tinggi di industri fashion. Saya optimis kalau ini bisa mendunia, ini kebanggaan kita semua," kata Oscar kepada Dream.co.id, Senin 26 Januari 2015.
Oscar sendiri mengaku mengagumi kain khas Indonesia sudah sejak kecil. Sang ibunda, Regi Lawalata yang memperkenalkannya. Menurut Oscar kain nusantara tiak hanya dikenakan untuk acara adat melainkan bisa mengikuti perkembangan dunia fashion.
Oscar juga pernah meluncurkan buku tentang tenun ikat berjudul langkah kain Nusa Tenggara Timur.
" Biasanya kan kalau kain tenun ikat itu hanya digunakan paling acara ke nikahan, acara resmi atau acara adat. Untuk itu saya membuat yang lebih tipis dan nyaman dengan warna-warna lebih cantik untuk digunakan sehari-hari," tuturnya.
Seperti diketahui sebelumnya Oscar juga pernah mengembangkan kain nusantara lain menjadi sangat modern dengan gagasan masa kini tanpa menghilangkan unsur-unsur tradisionalnya.
Saat di Jakarta Fashion Week 2014, Oscar memamerkan ide cemerlangnya dengan koleksi berjudul I am Indonesian.
Advertisement
Awas Jangan Salah Gate! 4 Maskapai Penerbangan Sudah Pindah ke Terminal 1B Bandara Soekarno-Hatta

Tegas! Universitas di Korsel Tolak Calon Mahasiswa dengan Catatan Kekerasan di Sekolah

Naik Gunung Anti Capek! Berdiri Santuy di Eskalator, 10 Menit Sampai Puncak

Tangis Vidi Aldiano Pecah Sambut Kemenangan Sheila Dara Aisha di Piala Citra FFI 2025

OMG! Kista Pecah Sampai Pendarahan, DJ Katty Butterfly Jalani Operasi


Mengenal Komunitas Bye Bye Plastic Bags, Pendirinya Gadis Bali yang Jadi Moderator Acara PBB
Rangkaian acara Dream Inspiring Women 2023 di Dream Day Ramadan Fest Day 5

Dokter Ini Jadi Satu-Satunya Pembicara Indonesia dalam Forum Kecantikan Asia Pasifik di Korsel

Viral Aksi Gercep Polisi Padamkan Motor Terbakar, Hitungan Detik Langsung Padam

Debut Jadi Sutradara, Reza Rahadian Nangis `Pangku` Dinobatkan Sebagai Film Terbaik FFI 2025

Dulu Cupu Sekarang Suhu, Kiky Saputri Tantang Menteri Tanding Padel

Awas Jangan Salah Gate! 4 Maskapai Penerbangan Sudah Pindah ke Terminal 1B Bandara Soekarno-Hatta

Dompet Dhuafa Ajak Mahasiswa UIN Ar-Raniry Jadikan Wakaf sebagai Lifestyle dan Investasi Akhirat