Sabuk Nyeleneh dari Potongan Celana Jins, Harganya Lebih `Aneh`

Reporter : Cynthia Amanda Male
Jumat, 7 September 2018 06:14
Sabuk Nyeleneh dari Potongan Celana Jins, Harganya Lebih `Aneh`
Harganya juga nggak main-main.

Dream – Berbagai macam tren bergantian untuk diangkat kembali. Tren yang disenangi berpuluh-puluh tahun lalu, bisa saja kembali digandrungi.

Hal ini terjadi pada tren ripped jeans atau jeans robek yang sempat tren di era 90-an.

Bahkan, kini terdapat banyak model celana jeans robek yang disediakan berbagai merek terkenal.

Tapi jeans robek yang diperkenalkan belum lama benear-benar sulit dicerna. 

Dilansir dari Mashable, Kamis ,6 September 2018, label fashion, Asos memperkenalkan karya baru dari tren ripped jeans. Tapi bukan celana jeans robek utuh yang diperlihatkan.

Label ini membuat ikat pinggang dari potongan celana jeans.

Sabuk unik dari jins.

Melalui situs resmi label fashion asal Inggris ini memadukan ikat pinggang dari potongan celana jeans dengan sebuah kaos putih dan sepasang jaket serta celana oranye.

Tampak belakang.

Harganya? Nggak murah, sist. Satu utas sabuk nyentrik ini harganya US$23 (Rp342.890).

1 dari 3 halaman

Balenciaga Rilis Tas `Kresek` Seharga Sepeda Motor

Dream – Setelah sepatu mirip kemasan kentang goreng, kini Balenciaga kembali menggegerkan dunia maya. Brand fesyen ini membuat barang yang unik.

Kini, dia membuat sebuah tas hitam putih. Mirip dengan kantong kresek.

Dikutip dari akun Instagram @balenciaga, Kamis 6 September 2018, tas hitam-putih ini diunggah oleh Balenciaga di akun resmi Instagramnya.

Foto yang diunggah dua hari yang lalu ini menampilkan seorang model yang memakai celana jins dan dia menyampirkan tas itu di punggungnya.

Ukurannya lumayan besar karena bisa menutup punggung model. Diketahui, model ini bernama Supermarket Shopper Stripe Leather Bag.

Sepintas mirip dengan tas kresek sih…  

      View this post on Instagram

A post shared by Balenciaga (@balenciaga) on 

2 dari 3 halaman

Seharga Sepeda Motor

Dream - Tas ini terbuat dari kulit asli. Harganya jauh lebih mahal daripada harga kantong kresek.

Ini harga tas Balenciaga.

Dilansir dari Modesens, harga satu pieces tas Supermarket Shopper Stripe Leather Bag ini dijual dengan harga US$1.250 (Rp18,62 juta). Mahal, ya? 

3 dari 3 halaman

Terinspirasi dari Kresek Indonesia?

Dream - Penampakan tas unik Balenciaga ini mendapatkan beragam reaksi dari warganet. Mereka menilai tas ini mirip dengan tas kresek yang ada di rumah.

“ Kantong kresekku kenapa ada di sana?” tulis @shraesa.

“ Tas Rp18 juta dil. Di Indonesia dapat gratis sama gorengan @adillaadistiani,” tulis @hadleyfi.

“ Kresek banget sis? Terinspirasi kali ya sama kresek di Indonesia,” tulis @franixema. (ism) 

Beri Komentar